Buka Bimtek Akuntansi dan Pelaporan SIPD, Pj Gubernur Agus Fatoni Sampaikan 3 Hal Penting

jpnn.com, PALEMBANG - Penjabat Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) Agus Fatoni resmi membuka Bimbingan Teknis (Bimtek) Penatausahaan, Akuntansi dan Pelaporan dalam Sistem Informasi Pemerintahan Daerah (SIPD) yang berlangsung di Hotel Aston Palembang, Sumatera Selatan, Kamis (29/2).
Fatoni menilai kegiatan ini sangat bermanfaat untuk peningkatan kapasitas dan kualifikasi dalam bidang SIPD.
Oleh karena itu, dia berharap agar para peserta dapat memperoleh ilmu serta mengembangkannya.
"Manfaatkan kesempatan belajar ini dengan baik, jadilah orang dengan kualifikasi yang cakap,” pesan Fatoni.
Saat ini, lanjut dia, SIPD telah menjadi aplikasi umum yang terintegrasi dalam satu sistem.
Namun demikian, meski sistem telah bagus perlu diikuti dengan kualitas sumber daya manusia (SDM).
Menurut Fatoni, setiap SDM perlu memiliki tiga hal penting, yaitu kompetensi yang mencakup kemampuan administratif, kemampuan substantif dan kemampuan lapangan.
"Kedua, yaitu komitmen, bagaimana memiliki rasa tanggung jawab, militan, dan mencintai pekerjanya,” terangnya.
Pj Gubernur Sumsel Agus Fatoni menyampaikan 3 hal penting saat menyampaikan sambutan sekaligus membuka Bimtek Akutansi dan Pelaporan SPID RI
- Tukin Dosen ASN di 49 PTN Satker Dirapel 7 Bulan, Cair Juli, Ini Daftarnya
- 5 Berita Terpopuler: ASN & Honorer Mendukung Tata Kelola Guru Diambil Pusat, Ketum PGRI Memohon kepada Mendikdasmen
- Perpres Tukin Dosen & ASN Kemdiktisaintek Terbit, 3 Menteri Ungkap 5 Poin Penting
- Revitalisasi Pasar Cinde, Pemprov Sumsel Anggarkan Rp 100 Miliar
- Wagub Cik Ujang Simak Laporan Pembahasan Pansus DPRD Terhadap LKPj Gubernur Sumsel 2024
- Gubernur Herman Deru Dukung UIGM Sediakan Beasiswa Kedokteran untuk Anak-anak Desa