Buka Jacmu 2023, Bamsoet: Jakarta Menyimpan Sejarah Otomotif
jpnn.com, JAKARTA PUSAT - Ketua MPR RI Bambang Soesatyo (Bamsoet) membuka event 'Jakarta Auto Classic Meet Up 2023' (Jacmu 2023) yang digelar di kawasan Lapangan Banteng, Jakarta Pusat, Sabtu-Minggu (18-19/3).
JACMU 2023 yang digelar oleh Volkswagen Van Club (VVC) dan Volkswagen Beetle Club (VBC), didukung Jakarta Storm Speed, menjadi ajang kumpul para pencinta, pemilik, dan pemerhati mobil klasik retro dari jenis Volkswagen dan non-Volkswagen.
Menurut Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI), Jacmu 2023 merupakan kegiatan otomotif pertama yang digelar di Lapangan Banteng Jakarta.
Selama ini berbagai kegiatan klasik retro lebih banyak digelar di daerah pinggir atau penyangga Jakarta, seperti Bekasi, BSD, Bintaro, Bogor, dan lainnya.
"JACMU 2023 mengangkat tema dunia otomotif Jakarta yang bisa tampil sebagai tuan rumah di kotanya sendiri, karena Jakarta juga menyimpan sejarah otomotif yang kuat," ujar Bamsoet saat membuka 'Jakarta Auto Classic Meet Up 2023' di Lapangan Banteng Jakarta, Sabtu malam (18/3/23).
Acara itu dihadiri oleh Ketua Umum Volkswagen Van Club (VW Combi) Irjen Pol. (Purn) Pudji Hartanto Iskandar, Ketua Umum Volkswagen Beetle Club (VW Kodok) Adi Yunadi Endjun, dan Ketua Umum Motor Besar Indonesia Rio Castello.
Mantan Ketua Komisi III DPR RI bidang Hukum, HAM, dan Keamanan ini menuturkan, dirinya memiliki kenangan tersendiri dengan mobil Volkswagen.
Sebab, mobil pertama yang dimilikinya adalah Volkswagen atau VW 'Kodok'. Mobil itu dibeli seharga Rp 600 ribu dengan cara mencicil.
Ketua MPR RI Bambang Soesatyo (Bamsoet) membuka event 'Jakarta Auto Classic Meet Up 2023' (Jacmu 2023) yang digelar di kawasan Lapangan Banteng, Jakarta Pusat.
- Eddy Soeparno Dukung Diplomasi Prabowo Membangun Kolaborasi Global Hadapi Krisis Iklim
- MPR & ILUNI FHUI Gelar Justisia Half Marathon, Plt Sekjen Siti Fauziah Sampaikan Ini
- Ahmad Muzani Ingatkan Warga Jaga Persatuan & Kesatuan Menjelang Pilkada 2024
- Pesan Wakil Ketua MPR Edhie Baskoro Yudhoyono ke Generasi Muda, Ada 3 Poin Penting
- Peringati HKN 2024, Ibas Ajak Masyarakat Dukung dan Kawal Reformasi Kesehatan
- Hadiri Tabur Bunga di Laut, Ibas Ungkap Makna Hari Pahlawan