Buka Keran Trofi, Liverpool Bertekad Samai Torehan Barcelona dan Bayern Munchen

jpnn.com, LONDON - Pelatih Liverpool Jurgen Klopp sedang dalam kepercayaan diri tinggi seusai mengantar timnya meraih gelar Piala Liga Inggris 2021/22.
Liverpool berhasil naik podium juara setelah mengalahkan Chelsea via drama adu penalti dengan skor 11-10 di Stadion Wembley, London, Minggu (27/2) malam WIB.
Berkat kemenangan ini, The Reds mengoleksi gelar pertama mereka pada musim 2021/22.
Klopp mengakui gelar ini menjadi lecutan timnya untuk meraih banyak trofi-trofi lainnya.
"Gelar juara ini sangat berarti untuk kami. Ini adalah gelar perdana di musim ini dan kami akan berusaha meraih gelar berikutnya," ungkap Klopp dilansir dari Sky Sports.
Tercatat, musim ini Liverpool masih berpeluang meraih tiga gelar lainnya, seperti Premier League, Liga Champions, dan Piala FA.
Pada Premier League, Liverpool yang berada di posisi kedua hanya terpaut dua poin dengan Manchester City selaku pemuncak klasemen.
Selain gelar Premier League, Jordan Henderson dan kawan-kawan juga berpeluang meraih trofi Champions League.
Pelatih Liverpool Jurgen Klopp bertekad samai torehan Barcelona dan Bayern Munchen.
- Menangi Derbi Madrid, Los Blancos Tempel Ketat Barcelona
- Inilah Hasil Drawing Barati Cup International East Java 2025
- Liverpool vs Southampton 3-1, Mohamed Salah Cetak 2 Gol
- PNM Liga Nusantara Buka Bakat Pesepak Bola & UMKM Lokal
- SeeJontor FC Rayakan HUT ke-3, Konsisten Berbagi dan Perkuat Solidaritas
- Dukung PSBS Biak, PT Freeport Indonesia Salurkan Dana Sebesar Rp 8 Miliar