Buka Kongres IPNU-IPPNU, Dahlan Tegaskan Pentingnya Integritas
Minggu, 02 Desember 2012 – 06:40 WIB
PALEMBANG - Menteri BUMN Dahlan Iskan mengingatkan, menjadi pemimpin Indonesia kedepan tidak cukup hanya dengan berbekal popularitas. Faktor integritas personal yang telah teruji akan menjadi kunci utamanya.
Pernyataan itu disampaikannya sebelum membuka secara resmi Kongres XVII Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Kongres XVI Ikatan Pelajar Putri Nahdaltul Ulama (IPPNU) di Palembang, Sumatera Selatan kemarin (1/12).
"Nanti itu yang penting adalah kualitas, karakter, dan yang jauh lebih penting lagi adalah integritas," kata Dahlan. Karenanya, dia kemudian mengajak agar para aktivis IPNU - IPPNU yang rata-rata masih berusia pelajar untuk mempersiapkan diri masing-masing jauh-jauh hari. Yaitu, dengan membangun reputasi, trackrecord, dan integritas yang baik.
"Dulu, kita tidak mengira hal ini, sebelumnya kita mengira syarat menjadi pemimpin hanya kemampuan menjilat atau popularitas, tapi percayalah 5 atau 10 tahun nanti integritas yang jadi syarat nomor satu," tandasnya.
PALEMBANG - Menteri BUMN Dahlan Iskan mengingatkan, menjadi pemimpin Indonesia kedepan tidak cukup hanya dengan berbekal popularitas. Faktor integritas
BERITA TERKAIT
- Seusai Melantik Pejabat Eselon II, Mendes Yandri Berpesan Begini, Tegas
- Konon, Hasto Jadi Tersangka Akibat Kritis Terhadap Penyalahgunaan Kekuasaan era Jokowi
- Pengamat Nilai Vonis Pengadilan Bikin Pengusaha Takut Jalani Bisnis Tambang
- Ketua Gempar Kalbar Diharapkan Bantu Selesaikan Masalah Masyarakat
- Ribuan Kader Ansor-Banser Jaga Ratusan Gereja Saat Natal, Addin: Wujud Toleransi Beragama
- KPK Menetapkan Hasto Sebagai Tersangka, Ronny PDIP Menduga Ada Upaya Kriminalisasi