Buka Magang, RRI Gandeng Program Kampus Merdeka Kemendikbudristek
jpnn.com, JAKARTA - Radio Republik Indonesia (RRI) berkerja sama dengan Program Kampus Merdeka milik Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbud Ristek) membuka program magang.
Direktur Layanan dan Pengembangan Usaha (LPU) RRI Yonas Markus Tuhuleruw mengatakan program magang itu bisa diikuti oleh mahasiswa di seluruh Indonesia dari berbagai jurusan.
"Dengan syarat sudah duduk di semester 5 ke atas," Kata Yonas di Jakarta, Rabu (22/6)
Dia menyebutkan pihaknya akan mendidik para mahasiswa untuk bisa menjadi wartawan selama lima bulan.
"Nanti agar mampu menulis teks media online, menjadi reporter radio dan mampu mengoperasikan video. Nama program ini ialah Magang Bersertifikat: Wartawan Multi Media dan Multi Platform," lanjutnya.
Dia juga menjelaskan program magang itu akan berlangsung selama satu semester atau lima bulan dan setara dengan 20 SKS.
"Dua bulan pertama akan ada pembekalan berupa teori dan praktik jurnalistik tulis (teks), jurnalistik audio dan jurnalistik audio visual," ujarnya.
Yonas menyebutkan pembekalan yang akan dipusatkan di Jakarta itu hanya bisa diikuti oleh 50 orang.
RRI berkerja sama dengan Program Kampus Merdeka milik Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbud Ristek) membuka program magang
- Mahasiswa Desak KPK Periksa Bupati Daerah Ini
- Gelar Perayaan Natal 2024, Untar: Simbol untuk Menciptakan Kebersamaan
- Mahasiswa Binus Kenalkan Prototipe Mobil Listrik Terbaru, Lihat Tuh
- Bea Cukai Edukasi Mahasiswa Lewat Program CGTC
- Epson Indonesia-IKJ Dorong Kreativitas Generasi Muda dengan Teknologi Cetak di SPOTLIGHT 2024
- Kemnaker Dorong Persiapan Tenaga Magang yang Dikirim ke Jepang Lebih Matang