Buka Malam, saat Masak Siang Sudah Ada Pembeli
jpnn.com - TASIK – Satpol PP Kota Tasikmalaya melakukan penyisiran guna mencari warung makan yang masih buka siang hari selama Ramadan.
Sebanyak 9 warung nasi kedapatan buka dan melayani pelanggan di siang hari. Tujuh diantarannya berlokasi di sepanjang Jalan Ir H Juanda, 1 di Jalan HZ Mustofa dan 1 di wilayah Dadaha.
“Kami menyisir seluruh wilayah Kota Tasikmalaya yang menurut informasi masih buka siang hari. Lalu kami minta mereka untuk mengisi surat pernyataan bahwa akan beraktifitas sesuai pengumuman Wali Kota tentang Pedoman Pelaksanaan Kegiatan Selama Ramadan,” tutur Kanit Provos Satpol PP Kota Tasikmalaya Sandi A Sugih seperti diberitakan Radar Tasik (Jawa Pos Group).
Dia menceritakan alasan pemilik warung melakukan aktivitas memasak di siang hari, merupakan persiapan menjelang berbuka puasa. Nyatanya mereka masih melayani transaksi makan minum di tempat pada siang hari.
“Seperti warung nasi di komplek rumah dan kantor TFT jalan Ir H Juanda sengaja buka karena banyaknya permintaan pelanggan. Bahkan sudah satu minggu beroperasi selama Ramadan,” bebernya.
Kasatpol PP Kota Tasikmalaya Asep Maman Permana mengatakan pengawasan tersebut untuk menindaklanjuti Pengumuman Wali Kota Nomor 451/1042/Kesra Tentang Pedoman Pelaksanaan Kegiatan Selama Ramadan. Di mana salahsatu poinnya mengatakan setiap warung nasi dan sejenisnya tidak diperbolehkan beroperasi sebelum pukul 16.00 WIB.
“Ini merupakan pengawasan apakah imbauan dari Pemkot sudah dilaksanakan di lapangan. Adapun yang masih beroperasi di siang hari kami beri pemahaman dan pendekatan secara persuasif dan edukatif,” ungkapnya. (mg14/sam/jpnn)
TASIK – Satpol PP Kota Tasikmalaya melakukan penyisiran guna mencari warung makan yang masih buka siang hari selama Ramadan. Sebanyak 9 warung
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Sopir Travel di Riau Rekayasa Kasus Perampokan, Diduga Hindari Penarikan Leasing
- Peredaran 1,18 Juta Batang Rokok Ilegal Digagalkan Bea Cukai Langsa, 2 Pelaku Ditangkap
- Penjelasan PT PEU Terkait Kisruh di Koperasi BMS, Oh Ternyata
- Kelelahan Saat Mendaki Gunung Banda Neira, 3 Mahasiswa Unpatti Dievakuasi Tim SAR Gabungan
- Anak di Bangka Hilang Diduga Diterkam Buaya Saat Mandi
- 525 Honorer Lulus Seleksi PPPK 2024 Tahap I PPU, Segera Isi DRH & Kelengkapan Dokumen