Buka Peluang Casillas Tampil Reguler
Jumat, 21 Februari 2014 – 07:21 WIB

Buka Peluang Casillas Tampil Reguler
"Lihat saja nanti (mengenai posisi Casillas). Sekarang kami hanya perlu berpikir mengenai final Liga Champions. Jika harapan itu menjadi kenyataan, kalian bisa bertanya lagi kepada saya. Itu bisa menjadi kenyataan," ucap Ancelotti seperti dikutip Football Espana.
Baca Juga:
Jalan panjang masih harus dilalui Madrid jika ingin menembus final Liga Champions. Los Blancos, julukan Real, akan menghadapi Schalke 04 di dua laga babak 16 besar. Leg pertama akan berlangsung Veltins Arena pada 26 Februari. Setelah itu, Los Blancos akan menjamu Schalke di Santiago Bernabeu pada 18 Maret.
Angin surga dari Ancelotti itu muncul setelah kiper legendaris Real, Mariano Garcia Remon, tak terlalu yakin jika Casillas akan betah di Santiago Bernabeu jika dia terus menjadi cadangan di kompetisi domestik. Menurutnya, kapten El Real itu bakal hijrah jika situasinya tak berubah.
Menurut Remon, yang tampil lebih dari 100 kali bersama Los Blancos dan sempat menjadi pelatih di Bernabeu pada 2004, Casillas bisa saja pergi pada akhir musim nanti. Hal itu dikatakannya dalam wawancara dengan televisi Spanyol.
MADRID - Primera Division Liga Spanyol sudah berjalan 23 pekan. Namun, dari jumlah tersebut, tak satu pun kapten Real Madrid Iker Casillas terlibat
BERITA TERKAIT
- Era Baru Timnas Basket Indonesia, David Singleton Dipercaya Jadi Pelatih di SEA Games 2025
- 4 Pemain All Stars Lengkapi Skuad SDN Srengseng 01 yang Dikirim SKF ke Gothia Cup 2025
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025
- Tanpa Jorji, Fajar Alfian cs Raih Kemenangan di Pertandingan Simulasi Sudirman Cup 2025