Buka Pendidikan untuk Kader Muda Golkar, Bahlil Sebut Misbakhun Sosok Pemenang

jpnn.com - JAKARTA - Ketua Umum Partai Golkar Bahlil Lahadalia memuji kader parpolnya yang juga Ketua Komisi XI DPR Mukhamad Misbakhun.
Menteri energi dan sumber daya mineral (ESDM) itu menyebut Misbakhun sebagai pemenang.
Berbicara pada pembukaan Program Pelatihan “Executive Education Program for Young Political Leaders, Batch-18” yang digelar Golkar Institute di Jakarta, Senin (21/4/2025), Bahlil menyebut Misbakhun sebagai sahabatnya. “Sahabat yang sudah lama sekali,” ujarnya.
Lebih lanjut Bahlil menjelaskan semula Misbakhun lebih dikenal sebagai anggota Komisi XI DPR.
Namun, kini Misbakhun dipercaya memimpin komisi yang membidangi keuangan dan perpajakan tersebut.
Menurut Bahlil, kiprah Misbakhun sebagai politikus telah melalui proses panjang.
Tokoh nasional asal Indonesia Timur itu mengatakan Misbakhun pernah berkarier di partai lain.
Saat terpilih menjadi anggota DPR hasil Pemilu Legislatif 2009, Misbakhun yang dikenal vokal mengungkap kasus Bank Century malah diperkarakan.
Ketua Umum Partai Golkar Bahlil Lahadalia memuji kader parpolnya yang juga Ketua Komisi XI DPR Mukhamad Misbakhun.
- Bahlil Bakal Bahas Insentif Kendaraan Hidrogen, Gaikindo: Jangan Lompat Terlalu Jauh
- Hasil PSU Pilkada Siak Digugat, Bahlil: Golkar Kawal Kemenangan Afni-Syamsurizal
- Ketum Golkar soal Pilkada Siak 2024: Perempuan Muda Menang 2 Kali, Luar Biasa, Wajib Dikawal
- Loyal demi Negeri, Misbakhun Batal Ikut Maraton di AS
- Pemerintah RI dan Kerajaan Arab Saudi Sepakat Kembangkan Mineral Kritis
- Menteri Merapat ke Rumah Jokowi, Muzani Gerindra: Pak Prabowo Tidak Merasa Terganggu