Bukan Berarti Osvaldo Haay Tersingkir
jpnn.com, SURABAYA - Osvaldo Haay menunjukkan kemampuannya saat menjadi andalan di lini depan Persebaya Surabaya seiring cederanya David da Silva. Performanya cukup moncer. Empat laga turun sebagai striker utama, pemain 20 tahun itu mampu mencetak 4 gol.
Tapi, Osvaldo tampaknya tidak akan menjadi striker utama lagi sisa musim ini. Itu karena Da Silva sudah mulai pulih dari cedera ligament lutut kanan yang membuatnya absen lima pekan. Striker asal Brasil itu bahkan mampu mencetak satu gol saat comeback dalam laga kontra PSM Makassar (10/11).
“Saya akan persiapkan Da Silva untuk laga-laga berikutnya, semoga hasilnya bagus,” kata pelatih Persebaya Djadjang Nurdjaman.
Dengan kondisi oke, memang sulit menggeser posisi Da Silva sebagai ujung tombak. Terlebih, striker 28 tahun itu adalah pemuncak daftar top scorer sementara dengan torehan 17 gol.
Meski begitu, bukan berarti Osvaldo lantas tersingkir. Kemungkinan besar dia akan kembali dimainkan sebagai winger. Apalagi, Persebaya sudah kehilangan Irfan Jaya yang membela timnas.
Kembalinya Osvaldo membuat opsi winger bertambah. Sebelumnya, hanya ada Oktafianus Fernando dan Feri Pahabol di posisi winger. Sementara Osvaldo didapuk sebagai striker.
Pelatih yang akrab disapa Dajnur itu jelas cukup bahagia. Sebab, para winger juga sedang dalam kondisi bagus. Oktafianus baru saja mencetak gol pertama di Liga 1 kala bersua Persija (4/11). Sementara Pahabol menyumbang satu gol dalam kemenangan 3-0 atas PSM (10/11).
Itu artinya, Da Silva tak jadi satu-satunya tumpuan di lini depan. “Semua pemain punya kualitas. Saya tinggal gali kualitas itu. Mereka tampil dengan semangat dan daya juang tinggi,” kata pelatih 53 tahun itu.
Di laga - laga sisa, Persebaya Surabaya akan kembali diperkuat David da Silva, sementara Osvaldo Haay kembali sebagai winger.
- Terungkap, Inilah Kunci Kemenangan Persebaya dari Persija
- Luar Biasa! Persebaya Menang Comeback dari Persija, Cek Klasemen
- Live Streaming Persebaya Vs Persija, Simak Kata Bruno Moreira
- Persebaya Vs Persija: Almeida Berambisi Mencetak Gol, Ini Sebabnya
- Liga 1: Persebaya Butuh Pemain ke-12 Menghadapi Persija
- Jadwal Sisa Pekan ke-10 dan Klasemen Liga 1