Bukan Cornelia Agatha, Rizal Ramli Sebut Wanita ini Bak Angelina Jolie

jpnn.com - JAKARTA - Mantan Menteri Koordinator (Menko) bidang Kemaritiman Rizal Ramli kembali memuji Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) Susi Pudjiastuti.
Pujian itu dia berikan saat serah terima jabatan dengan Luhut Binsar Pandjaitan. Rizal menyebut Susi seperti Angelina Jolie.
"Angelina Jolie Indonesia itu Ibu Susi," puji Rizal di Gedung BPPT, Jakarta, Kamis (28/7).
Selain memiliki paras cantik, mantan kepala Bulog itu menilai Susi memiliki sikap yang tegas, khususnya terkait aksi penangkapan ikan secara ilegal.
Susi, sambung Rizal, tak segan-segan menenggelamkan kapal yang mencuri ikan di pesisir Indonesia.
"Pokoknya apa aja akan ditenggelamkan. Kalau enggak jumatan tenggelamkan, kalau enggak puasa tenggelamkan," canda pria yang dikabarkan dekat dengan Cornelia Agatha itu. (chi/jpnn)
JAKARTA - Mantan Menteri Koordinator (Menko) bidang Kemaritiman Rizal Ramli kembali memuji Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) Susi Pudjiastuti.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- BAZNAS dan Ulama Palestina Perkuat Kerja Sama untuk Palestina
- InJourney Hadirkan Tarian Nusantara di TMII, Diikuti 500 Anak Dari Sabang Sampai Merauke
- Minta Eksepsi Aipda Robig Zaenudin Ditolak, JPU Tegaskan Dakwaan Sudah Sah dan Cermat
- KPK Periksa Komisaris PT Inti Alasindo Energy Terkait Kasus Korupsi PGN
- Eks Staf Ahli Pertanyakan Proses Laporan Dugaan Suap Pimpinan DPD RI ke KPK
- Prajurit TNI AL Sigap Mengevakuasi Warga Terdampak Banjir di Pesawaran Lampung