Bukan Gosip, tapi Ada Apa Antara Sekretaris Kabinet dan Raisa?
jpnn.com - USIA Pramono Anung boleh 52 tahun, tapi bukan berarti selera musiknya ketinggalan zaman. Sekretaris Kabinet itu ternyata juga salah satu penggemar berat artis cantik, Raisa.
Ini diakui Pramono, yang memang menyukai jenis musik pop-jazz.
"Saya suka Michael Bubble, Norah Jones, Nat King Cole. Di Indonesia, yang agak mellow dikit, yaa kayak Raisa," ujar Pramono saat berbincang-bincang dengan JPNN di kantornya, Selasa (29/9).
Raisa. Foto: @raisa6690
Bukan hanya Raisa, beberapa band indie yang terkenal di kalangan muda juga ternyata digemari politikus PDI Perjuangan tersebut. Sebut saja Sore Band dan Payung Teduh.
Sementara itu, untuk grup musik legendaris Indonesia, pria yang akrab disapa Mas Pram ini mengaku, menggemari grup band Gigi dan Dewa.
Kecintaan Pramono pada musik juga membuatnya rela menyisihkan kesibukannya untuk menonton konser musik.
USIA Pramono Anung boleh 52 tahun, tapi bukan berarti selera musiknya ketinggalan zaman. Sekretaris Kabinet itu ternyata juga salah satu penggemar
- BSI Menyalurkan Bantuan Untuk Pembangunan Pesantren dan Santunan Yatim
- Tunjangan Profesi Guru dan Pengawas PAI Dirapel, Bukan Hanya PNS & PPPK
- Guru PPPK Bulan Ini Mengantongi Rp20 Juta ya? Oh, Nikmatnya
- Mudik 2025, Tol Semarang ABC Siap Terapkan One Way Lokal Kalikangkung-Bawen
- Ambiguitas Komitmen Iklim Para Pendana Infrastruktur Gas di Indonesia
- Sido Muncul Berikan Bantuan Rp 425 Juta untuk Anak Terduga Stunting di Jonggol