Bukan Hanya PPPK, Usulan Formasi CPNS 2024 untuk Fresh Graduate juga Maksimal
jpnn.com - JAKARTA – Pemerintah belum menetapkan jadwal pendaftaran CPNS 2024 dan PPPK 2024 yang totalnya menyediakan 2.302.543 formasi.
Lowongan CASN 2024 tersebut perinciannya untuk instansi pusat 429.183 formasi, terdiri dari 207.247 formasi CPNS 2024 dan 221.936 formasi PPPK (Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja).
Instansi Daerah atau pemda dijatah 1.867.333 formasi, terdiri dari 483.575 CPNS dan 1.383.758 PPPK.
Formasi PPPK 2024 instansi daerah untuk guru sebanyak 419.146, tenaga kesehatan 417.196, dan tenaga teknis 547.416.
Total, pada seleksi PPPK pada 2024 tersedia 1.605.694 formasi, gabungan jatah formasi PPPK instansi pusat dan pemda
Sedangkan alokasi untuk sekolah kedinasan mencapai 6.027 formasi.
Data resmi KemenPAN-RB menyebut, formasi CPNS 2024 yang dapat dilamar oleh fresh graduate sebesar 690.822 formasi.
Nah, mencermati jumlah lowongan untuk fresh graduate yang lumayan banyak, Ketua Komisi I DPRD Kota Medan Robi Barus mendorong Pemkot Medan melalui Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) harus mengajukan formasi CPNS 2024 semaksimal mungkin.
Pemda didorong mengajukan formasi CPNS 2024 secara maksimal untuk fresh graduate, sebagaimana jumlah kebutuhan PPPK 2024 untuk honorer.
- Kabar Terbaru Guru Honorer Supriyani, Ada Kejutan, Pokoknya Bahagia
- Apa Kabar PPPK Paruh Waktu? Pejabat: Masih Pertanyaan Besar
- Heboh Gaji Guru Naik, Istana Membeberkan Data, 2025 Honorer Langsung Rp2 Juta
- 5 Berita Terpopuler: Jumlah Honorer Non-Database Bikin Kaget BKN, Lulus PPPK Langsung Dibuatkan Buku Tabungan
- Diduga Mencabuli Anak Didik, Oknum Pegawai Honorer Ditangkap Polres Nagan Raya
- Berapa Jumlah Pelamar PPPK 2024 Tahap 2? Honorer Non-database BKN Jangan Kaget