Bukan Laga Mudah
Selasa, 12 Maret 2013 – 06:01 WIB
BARCELONA - Dinginnya udara Selasa (12/3) malam atau Rabu (13/3) dinihari WIB di Nou Camp (Siaran langsung SCTV pukul 02:45), markas Barcelona sepertinya tidak akan berpengaruh pada duel superpanas nan membara antara tuan rumah Barcelona versus AC Milan dalam second leg babak 16 Besar Liga Champions 2012/2013.
Apakah kemenangan 2-0 yang diraih I Rossonerri -julukan Milan- pada pertemuan pertama di San Siro, 21 Februari silam bakal jadi jaminan untuk lolos ke perempat-final? Itulah yang sedang ditunggu-tunggu dan diharap-harap cemas oleh fans Milan.
Baca Juga:
Kemenangan tersebut sebenarnya dipandang sebagai prestasi yang luar biasa, jika dikaitkan dengan performa Milan yang tidak terlalu bagus di awal musim, meski di sepanjang tahun 2013 tim besutan allenatore Massimiliano Allegri itu belum pernah kalah dari 10 laga terakhir di Serie A.
Tabungan dua gol semestinya sebuah modal besar. Tapi, kali ini I Diavolo -julukan lain Milan- akan menghadapi Blaugrana -julukan Barcelona- di markasnya. Dan El Barca tetaplah El Barca, meski mereka kalah tiga kali dari lima pertandingan terakhirnya di semua kompetisi, tak ada alasan buat Milan untuk meremehkan kekuatan Lionel Messi dkk.
BARCELONA - Dinginnya udara Selasa (12/3) malam atau Rabu (13/3) dinihari WIB di Nou Camp (Siaran langsung SCTV pukul 02:45), markas Barcelona sepertinya
BERITA TERKAIT
- Race MotoGP Barcelona: Pecco Bilang Ada 8 Pembalap akan Menghalangi Martin
- Sembilan Inorga Ramaikan Jakarta Sport Festival 2024
- Luar Biasa! Pasangan Baru Thailand Juara Kumamoto Masters 2024
- Martin atau Pecco Juara Dunia MotoGP 2024? Ini Hitungannya
- Hasil UEFA Nations League: Jerman Berpesta Gol ke Gawang Bosnia-Herzegovina
- Pernah Bersama di Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo Mendoakan Amorim Sukses di MU