Bukan Unggulan, Ganda Veteran Malaysia Tetap Optimistis Sambut BWF World Tour Finals 2021

Bukan Unggulan, Ganda Veteran Malaysia Tetap Optimistis Sambut BWF World Tour Finals 2021
Ganda campuran Malaysia Chan Peng Soon/Goh Liu Ying. Foto: Humas PP PBSI.

jpnn.com, BALI - Ganda campuran Malaysia Chan Peng Soon/Goh Liu Ying mungkin sudah melewati masa emasnya.

Namun, duo veteran itu masih memiliki ambisi besar untuk berprestasi dalam sejumlah turnamen, salah satunya iaiah BWF World Tour Finals 2021.

Chan/Goh bertekad mengulang prestasi mereka menembus semi final pada 2013 silam ketika turnamen itu masih bernama Superseries Finals.

Sadar bukan lagi pemain favorit, Chan Peng Soon akan tampil habis-habisan di World Tour Finals 2021 nanti.

"Meskipun kami bukan salah satu favorit, kami akan memberikan persaingan ketat kepada mereka yang memiliki peringkat lebih tinggi," terang Peng Soon dikutip dari The Stars.

Tak muluk-muluk, Peng Soon paling tidak ingin menembus empat besar World Tour Finals 2021.

"Target terakhir adalah mencapai semifinal. Saya percaya kami memiliki peluang," tambahnya.

Setelah selalu kandas di babak pertama sejumlah turnamen, seperti Denmark Open 2021, Hylo Open 2021, dan Indonesia Masters 2021, Chan/Goh mengalami grafik meningkat dengan menembus perempat final Indonesia Open 2021 pekan lalu.

Ganda campuran Malaysia Chan Peng Soon/Goh Liu Ying memiliki ambisi besar dalam turnamen BWF World Tour Finals 2021.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News