Bukber, Presiden dan Pimpinan Lembaga Bahas Pilpres

jpnn.com - JAKARTA - Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menghadiri pertemuan silaturahim dan buka puasa bersama dengan Pimpinan Lembaga Negara di Gedung MPR RI, Jakarta, Senin, (7/7).
Dalam pertemuan itu, Presiden dan para pimpinan lembaga membahas mengenai pelaksanaan Pilpres 9 Juli nanti.
"Pada hari ini dalam rangka pemilu agar berjalan dengan demokratis, presiden dan lembaga negara sepakat memberikan dukungan satu putaran secara damai," ujar Ketua MPR Sidarto Danusubroto dalam jumpa pers di Gedung MPR.
Masyarakat, kata Sidarto, diimbau untuk menggunakan hak suaranya di Pemilu mendatang. Selain itu, masyarakat juga diminta melakukan pengawasan terhadap jalannya pemungutan suara.
Sementara untuk aparat TNI-Polri, Sidarto meminta tetap menjaga netralitas hingga proses Pilpres berakhir. "Diharapkan kita punya presiden yang dipilih secara demokratis," tandas Sidharto. (flo/jpnn)
JAKARTA - Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menghadiri pertemuan silaturahim dan buka puasa bersama dengan Pimpinan Lembaga Negara di Gedung
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Dinkes Jabar Sebut Program Cek Kesehatan Gratis Sepi Peminat
- Transaksi Dana Dugaan Korupsi 2024 Capai Rp 984 T, Sahroni: Lacak dan Sita!
- Pakar Nilai Penegak Hukum Korup Harus Dihukum Berat
- KPK Periksa Satori Terkait Dugaan Korupsi Dana CSR Bank Indonesia
- 4 Napi Dugem di Rutan Pekanbaru Dipindah ke Nusakambangan, 16 Sipir Diperiksa
- Menteri UMKM Maman Abdurrahman Jadi Calon Tunggal Ketum IKA Trisakti