Bukit Asam Bidik 3 Proyek PLTU di Myanmar

jpnn.com - JAKARTA- PT Bukit Asam Tbk (PTBA) akan menggenjot ekspansi di kawasan regional mulai tahun depan.
Perseroan membidik tiga proyek pembangkit listrik tenaga uap (PLTU) di Myanmar.
Sekretaris PTBA Adib Ubaidillah mengatakan, pihaknya tengah melakukan negosiasi serius dengan perusahaan BUMN listrik Myanmar.
Kapasitas PLTU yang dijajaki di Myanmar cukup besar, bisa mencapai 1.000 megawatt (MW).
Namun, Adib masih enggan membeberkan total nilai investasinya.
Tetapi hitungannya, jika setiap 1 MW dibutuhkan investasi sekitar USD 1,2 juta, nilai investasi proyek tersebut bisa mencapai USD 1,2 miliar.
Lantaran masih banyak ketidakpastian di negara tersebut, PTBA memilih tidak langsung membidik porsi mayoritas.
Perusahaan pelat merah ini lebih mengandalkan kerja sama dengan pemerintah setempat guna meminimalisir risiko.
JAKARTA- PT Bukit Asam Tbk (PTBA) akan menggenjot ekspansi di kawasan regional mulai tahun depan. Perseroan membidik tiga proyek pembangkit listrik
- Talenta Unggul Mampu Memperkuat Hilirisasi Pertambangan
- Harga Emas Melonjak, Didimax Buka Edukasi Trading Gratis
- Genjot Pertumbuhan Ekonomi, Kanwil Bea Cukai Jakarta Beri Fasilitas TBB ke Perusahaan Ini
- Melahirkan Ahli Keuangan Investigator Jadi Strategi IAPI Menjaga Kepercayaan Publik
- Telkom Tutup 2024 dengan Kinerja Positif, Pendapatan Konsolidasi Sebesar Rp150 Triliun
- HUT ke-50 TMII, Bank Raya Hadirkan Kemudahan Transaksi Untuk Para Pengunjung