Bukit Asam Buyback 9,6 Juta Lembar Saham
Rabu, 04 Juli 2012 – 10:59 WIB
Harga maksimal buyback yang diizinkan Rp 16.325 per lembar. Batas waktu periode buyback adalah di 21 Mei 2013. Tambang Batubara Bukit Asam menggunakan peluang penurunan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) beberapa waktu lalu untuk membeli kembali saham miliknya.
Hananto mengatakan, Tambang Batubara Bukit Asam memberikan kontribusi setidaknya Rp 3 triliun ke negara setiap tahun dalam bentuk dividen, royalti, pajak, dan dana corporate social responsibility (CSR). BUMN ini memasok 50 persen batu bara untuk pembangkit Jawa-Bali. Selain tambang batubara yang memasok bahan baku PLTU, Bukit Asam juga sedang mengembangkan pembangkit listrik. (dri)
JAKARTA - PT Tambang Batubara Bukit Asam Tbk berhasil melakukan pembelian kembali (buyback) saham sebanyak 9,678 juta lembar senilai Rp 141,683 miliar.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi