Bukti SBY tak Percaya Menteri
Pembentukan Satgas Pemberantasan Mafia Hukum
Kamis, 14 Januari 2010 – 18:08 WIB

Bukti SBY tak Percaya Menteri
JAKARTA - Anggota Komisi III DPR Trimedya Panjaitan mengatakan hingga saat ini ternyata Presiden Susilo Bambang Yudhoyono belum sepenuhnya bisa mempercayai anggota kabinetnya dalam menegakkan hukum dan memberantas mafia hukum. Buktinya, menurut Trimedya, Presiden SBY membentuk satgas-satgas yang berada di luar struktur tata negara. Menurut Trimedya, ujung tombak penegakkan dan pemberantasan mafia hukum itu mestinya ada di institusi Kepolisian dan Kejaksaan. Bukan pada satgas-satgas. Dua institusi negara ini yang hingga kini tidak mengalami perubahan ke arah yang lebih baik. "Kepolisian dan Kejaksaan jalan di tempat," tegasnya.
"Pembentukan satgas-satgas, jelas bukti dari presiden tidak sepenuhnya mempercayai anggota kabinetnya yang boleh jadi kurang cepat bertindak dalam menyelesaikan berbagai praktek mafia hukum," kata Trimedya Panjaitan di press room DPR Jakarta, Kamis (14/1).
Baca Juga:
Jika anggota kabinetnya cepat bekerja, lanjutnya, dengan sendirinya satgas-satgas itu tidak akan ada gunanya. "Apalagi satgas pemberantas mafia hukum yang dipimpin oleh Kuntoro Mangkusubroto yang kita tahu tidak punya prestasi dalam bidang hukum. Satgas mafia hukum ini hanya sebatas pencitraan dan tidak tahu targetnya apa? Ini untuk lucu-lucuan."
Baca Juga:
JAKARTA - Anggota Komisi III DPR Trimedya Panjaitan mengatakan hingga saat ini ternyata Presiden Susilo Bambang Yudhoyono belum sepenuhnya bisa mempercayai
BERITA TERKAIT
- Anak Bos Prodia Jalani Sidang Kasus Asusila di PN Jaksel
- Legislator Komisi I: Sesuai Aturan, Teddy Harus Mundur dari TNI
- Polres Dumai Bagikan Takjil Gratis Sebagai Wujud Kepedulian kepada Masyarakat
- AQUA Dukung Peta Jalan Pengurangan Sampah Plastik dengan Cara Ini
- Mendagri Tito Yakin Indonesia Emas 2045 Bakal Tercapai: Semua Daerah Harus Bergerak
- Satpol PP Jabar Ungkap Tantangan Membongkar Hibisc Fantasy Puncak Bogor