Buku Panduan Wisata Manjakan Turis Tiongkok di Bali

jpnn.com, BALI - Para turis dari Tiongkok bakal makin dimanjakan saat berlibur ke Bali.
Sebab, Konsulat Jenderal (Konjen) Tiongkok di Bali sudah menyiapkan buku panduan pariwisata untuk turis asal Negeri Panda selama berlibur di Pulau Dewata.
Untuk tahap pertama, sebanyak 30 ribu eksemplar akan dibagikan ke travel agent, hotel, bandara, dan lain-lain.
Wakil Konsulat Jenderal Chen Wei mengatakan, buku panduan itu berisi tentang Bali secara umum, mata uang dan nilai tukar, transportasi, kebersihan air minum, jam operasional bank, toko, serta restoran.
Selain itu, buku tersebut juga memuat tentang agama dan adat istiadat, kiat pencegahan kecelakaan, asuransi wisata, ketentuan imigrasi, perkembangan objek wisata, serta kontak person.
Chen menambahkan, sebelumnya sudah ada buku serupa. Namun, pihaknya merasa harus memperbarui isi buku seiring perkembangan di Bali yang sangat pesat.
“Isi bukunya juga lebih diperbanyak dan informasinya lebih lengkap. Buku panduan ini adalah versi yang ditingkatkan,” ujar Chen, Jumat (5/1).
Chen berharap buku itu bisa membuat kunjungan turis Tiongkok makin banyak pada 2018.
Konsulat Jenderal (Konjen) Tiongkok di Bali sudah menyiapkan buku panduan pariwisata untuk turis asal Negeri Panda selama berlibur di Pulau Dewata.
- BPKN Sebut Kebijakan Gubernur Bali Soal AMDK di Bawah 1 Liter Beri Dampak Negatif
- Rayakan Liburan Paskah yang Mewah di The Ritz-Carlton Bali
- Kemenperin Segera Diskusi dengan Gubernur Bali soal Pelarangan AMDK di Bawah 1 Liter
- Larangan Air Kemasan di Bawah 1 Liter Dinilai Baik untuk Masa Depan Bali
- Pemprov Bali Larang Jual AMDK di Bawah 1 Liter, ADUPI: Ini Masalah Baru Bagi Industri Daur Ulang
- Peluncuran Produk Spa Mewah Valmont di The Ritz-Carlton Bali