Buku Setahun Kinerja Irjen Kemenag Faisal Diluncurkan, Inspiratif & Visioner

jpnn.com, JAKARTA - Inspektorat jenderal Kementerian Agama (Itjen Kemenag) me-launching buku setahun kinerja Irjen Faisal.
Buku berjudul Faisal: Lokomotif Perubahan Itjen Kemenag ini diluncurkan pada 16 September 2023 bertepatan dengan setahun kepempimpinan Irjen Faisal pada institusi pengawasan di Kemenag.
Pada 2022, saat dilantik menteri agama, Faisal diminta memperkuat layanan publik dan mitigasi layanan mutasi promosi dari praktik transaksional.
Plt Sekretaris yang juga Inspektur Wilayah IV Itjen Kemenag Kastolan mengungkapkan keberhasilan Irjen Faisal dalam mengawal transformasi pengawasan di Kemenag tidak lepas dari prinsip-prinsip kepemimpinan yang dianut.
"Responsif, kreatif, inovatif, dan tanggung jawab adalah beberapa nilai yang melekat dalam tindakan dan keputusan yang diambil Pak Irjen,” kata Kastolan saat peluncuran buku setahun kinerja Inspektur Jenderal (Irjen) Faisal.
Menurut Kastolan, keahlian Irjen Kemenag Faisal dalam membangun komunikasi yang baik antara pimpinan dan jajaran juga telah memberikan dampak positif dalam membangun institusi lebih kuat dan berintegritas.
Sementara itu, Nurul Badruttamam, inisiator penulisan buku ini menyampaikan bahwa ia menangkap pijar perubahan yang dilakukan Faisal.
Buku ini adalah kisah inspiratif yang akan memberikan pandangan mendalam tentang bagaimana kepemimpinan yang visioner dapat mengubah wajah sebuah lembaga.
Sebuah buku setahun kinerja Irjen Kemenag Faisal, kisah inspiratif & visioner diluncurkan di Jakarta. Begini penjelasannya.
- Pengumuman, Kemenag Perpanjang Waktu Pelunasan Bipih
- Kemenag Perkuat Tata Kelola Zakat-Wakaf Lewat Tiga Pilar Strategis
- Penjelasan Resmi tentang Kurikulum Berbasis Cinta, Silakan Disimak
- Resmi, Pemerintah Tetapkan Idulfitri 1 Syawal 1446 Hijriah Jatuh pada 31 Maret
- Kemenag Perkuat Integrasi Islam dan Sains di Bidang Kedokteran
- Gerakan 'Ubah Jelantah Jadi Berkah' Dukung Ekoteologi dan Keberlanjutan