Buku The Magnificent Seven: Indonesia’s Marine National Parks Diluncurkan
jpnn.com, JAKARTA - Marine National Parks Indonesia sudah berancang-ancang meloncat ke level global.
Sore nanti (2/6), sebuah buku The Magnificent Seven: Indonesia's Marine National Parks, siap diluncurkan di Tugu Kunstring Paleis, Gondangdia, Menteng, Jakarta.
Semua kecantikan tujuh Taman Nasional Laut Indonesia akan diulas habis di buku yang diterbitkan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI bersama United Nations Development Program (UNDP) itu.
“Selamat atas penerbitan buku The Magnificent Seven: Indonesia's Marine National Parks yang membedah Potensi Taman Nasional Laut kita, yang tak ada duanya,” tutur Arief Yahya, Menteri Pariwisata, Jumat (2/6).
Arief Yahya merasa sangat terbantu dengan hadirnya buku itu.
Menurutnya, buku ini membuka mata dunia, bahwa Indonesia adalah negara maritim dengan biodiversity paling lengkap, hebat, dan keren di dunia.
"Dan diakui oleh UNDP, lembaga resmi PBB," kata dia.
Saat ini, Indonesia memiliki tujuh taman nasional laut Indonesia yang punya kualitas kelas dunia.
Marine National Parks Indonesia sudah berancang-ancang meloncat ke level global.
- Indef Tanggapi Wacana Pemisahan Ekonomi Kreatif dari Kemenpar
- Fadli Zon Sering Viral di Dunia Maya, Sandiaga pun Tertawa
- Malam Hari ke Cimanggis, Sandiaga Berbicara soal Keris
- Beber Bukti Brand Lokal Bayar Rp 500 Juta Untuk Ikut Event di Paris, Wanda Hamidah: Pembohongan Publik!
- Gegara Konsep Languagepreneur, STBA LIA Dipuji Menteri Sandiaga
- Okupansi Hotel di Bali Drop Tinggal 5 Persen, PHRI Pasrah, Tolong Pak Menteri!