Bulan Bintang Berkibar di Meureu

ACEH BESAR - Peringatan Milad Gerakan Aceh Merdeka (GAM) ke 37 yang berlangsung di Gampong Mereu, Kecamatan Indrapuri, Kabupaten Aceh Besar, diperingati secara sederhana. Namun, aksi ini juga diwarnai dengan pengibaran bendera bulan bintang di berbagai titik di wilayah tersebut.
Amatan Rakyat Aceh (Grup JPNN), Rabu (4/12) pagi, puluhan bendera berukuran kecil dan besar dikibarkan dengan cara dipasang di pagar kebun dan rumah warga disepanjang ruas jalan menuju lokasi pusat peringatan Milad GAM di Gampong Meureu.
Bendera berlambang bulan bintang tersebut juga terlihat dikibarkan di lokasi komplek makam Tgk Chik di Tiro, tempat dimana kegiatan dilaksanakan.
Informasi yang dihimpun Rakyat Aceh dari sejumlah warga setempat menyebutkan, bendera bulan bintang tersebut telah dipasang oleh sejumlah orang sejak Rabu pagi, menjelang peringatan milad GAM yang jatuh pada tanggal 4 Desember.
“Benderanya dipasang dijalan utama menuju lokasi peringatan Milad. Dan telah dipasang sejak pagi,” ujar seorang warga yang enggan namanya dikorankan, kemarin.
Sementara itu, pengibaran bendera tersebut tidak berlangsung lama. Puluhan petugas Kepolisian bersenjata lengkap sekira pukul 09.30 wib, terlihat menertibkan puluhan bendera yang saat ini diusul menjadi bendara Aceh.
Menurut petugas kepolisian, penertiban bendera tersebut dilakukan atas perintah Kapolres. “Ini atas perintah Kapolres,” ungkap salah satu petugas Kepolisian kepada awak media di sela-sela penertiban.
Namun demikian, petugas kepolisian tidak menurunkan semua bendera tersebut. Di lokasi perhelatan Milad GAM tepatnya di komplek Makam Tgk Chik Di Tiro, masih terlihat beberapa bendera bulan bintang berkibar hingga siang hari atau selesai kegiatan. (maz/sam/jpnn)
ACEH BESAR - Peringatan Milad Gerakan Aceh Merdeka (GAM) ke 37 yang berlangsung di Gampong Mereu, Kecamatan Indrapuri, Kabupaten Aceh Besar,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- BAZNAS dan Ulama Palestina Perkuat Kerja Sama untuk Palestina
- InJourney Hadirkan Tarian Nusantara di TMII, Diikuti 500 Anak Dari Sabang Sampai Merauke
- Minta Eksepsi Aipda Robig Zaenudin Ditolak, JPU Tegaskan Dakwaan Sudah Sah dan Cermat
- KPK Periksa Komisaris PT Inti Alasindo Energy Terkait Kasus Korupsi PGN
- Eks Staf Ahli Pertanyakan Proses Laporan Dugaan Suap Pimpinan DPD RI ke KPK
- Prajurit TNI AL Sigap Mengevakuasi Warga Terdampak Banjir di Pesawaran Lampung