Bulls Nodai Rekor Impresif Cavaliers
jpnn.com - CHICAGO- Chicago Bulls menodai rekor impresif Cleveland Cavaliers yang sudah ditorehkan dalam 15 laga terakhir. Itu terjadi setelah Bulls sukses menekuk Cavaliers dengan skor 113-98 di United Center, Jumat (13/2) WIB.
Itu merupakan kekalahan kedua Cavaliers dalam 16 pertandingan terakhir. kekalahan itu juga memberikan dua perasaan berbeda bagi megabintang Cavaliers, LeBron James.
Di satu sisi, LeBron tampil luar biasa setelah menyumbangkan 31 poin dan lima rebound. Di sisi lain, megabintang berjuluk King James itu juga melakukan delapan turnover sepanjang laga.
Kemenangan Bulls tak lepas dari performa impresif yang ditunjukkan sang megabintang Derrick Rose. Dalam laga itu, Rose mampu mendonasikan 30 poin, empat rebound dan tujuh assist.
Selain Rose, Pau Gasol juga layak diacungi jempol. Mantan bintang Los Angeles Lakers itu kembali berhasil membukukan double double dengan 18 poin dan sepuluh rebound. (jos/jpnn)
CHICAGO- Chicago Bulls menodai rekor impresif Cleveland Cavaliers yang sudah ditorehkan dalam 15 laga terakhir. Itu terjadi setelah Bulls sukses
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Bursa Transfer Liga 1: Sang Fenomenal Pulang ke Borneo FC
- Real Madrid vs Barcelona di Final Piala Super, Ancelotti: El Clasico Sangat Sulit Diprediksi
- Bojan Hodak Belum Bisa Mainkan Gervane Kastaneer saat Persib Jumpa PSBS, Ini Alasannya
- Barito Putera Vs Persija Sore Ini: Macan Incar Hattrick
- Bursa Transfer Liga 1: Semen Padang Mendatangkan Kiper Brasil
- PSBS Biak vs Persib Bandung: Bojan Hodak Buka Kans Rotasi?