Bulog Bisa Turunkan Harga Daging Sapi
Senin, 08 April 2013 – 10:36 WIB

Bulog Bisa Turunkan Harga Daging Sapi
Dia menegaskan, yang dibutuhkan Bulog hanyalah penugasan dari pemerintah. BUMN ini tidak meminta anggaran dari APBN dalam menjalankan tugasnya. Karena sebagai korporasi, Bulog bisa mencari sumber pendanaan sendiri. Misalnya dengan meminjam dari perbankan.
Baca Juga:
Misalnya soal daging sapi yang sekarang harganya mahal dan tidak mau turun di kisaran Rp 90.000 per kilogram. ”Bulog bisa mengontrol harga daging sapi jika 10 persen saja dari keseluruhan kuota impor diatur oleh Bulog. Hal ini sama dengan yang sudah dilakukan Bulog untuk beras,” tutur Sutarto.
Saat ini seluruh kuota impor daging sapi dipegang oleh swasta. Ketika harga bergejolak seperti sekarang, pemerintah kesulitan menurunkan harga. Tetapi jika Bulog memiliki 10 persen dari seluruh kuota impor, ketika terjadi gejolak maka harga akan cepat bisa diturunkan.
”Tinggal perintahkan saja Bulog untuk impor daging, harga akan turun. Dan Bulog tidak meminta uang dari APBN untuk melakukan impor,” tegas Sutarto. Menurutnya, harga daging sapi saat ini yang mencapai Rp 90.000 kemahalan. Harusnya itu bisa diturunkan menjadi Rp 70.000 per kilogram.
JAKARTA – Perum Badan Urusan Logistik (Bulog) menyatakan siap melakukan stabilisasi harga daging sapi jika pemerintah memberikan penugasan.
BERITA TERKAIT
- Iwan Sunito Siap Dukung Program 3 Juta Rumah Lewat Kolaborasi Swasta
- Rencana Impor Diklaim Tak Bakal Ganggu Swasembada Pangan Nasional
- Dirut Bank DKI Jamin Dana Nasabah Aman dan Non-tunai KJP Plus Tetap Lancar
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 April 2025, UBS dan Galeri24 Sama Saja
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- 165.466 Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang