Bulog Jatim Gandeng DPW Tani Merdeka untuk Serap Gabah Petani

Bulog Jatim Gandeng DPW Tani Merdeka untuk Serap Gabah Petani
Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Tani Merdeka Indonesia bersama Kantor Wilayah Perum Bulog Jawa Timur resmi menjalin kerja sama strategis pada Minggu (17/3). Foto: dok Bulog

Pemimpin Wilayah Bulog Jawa Timur Langgeng Wisnu Adinungroho mengapresiasi langkah Tani Merdeka Indonesia yang telah bersedia berperan aktif dalam mendukung swasembada pangan di Jawa Timur.

Menurut Langgeng, kerja sama ini merupakan langkah penting dalam meningkatkan kapasitas penyerapan gabah di tingkat lokal serta mendukung kelancaran distribusi hasil pertanian.

“Melalui kerja sama strategis ini, kita berharap dapat meningkatkan efisiensi penyerapan gabah dari petani dan mengurangi ketergantungan pada impor. Hal ini akan sangat berpengaruh terhadap ketahanan pangan di Jawa Timur, khususnya dalam memastikan pasokan beras yang cukup untuk masyarakat,” jelas Langgeng.

Bulog berperan dalam menjaga stabilitas harga pangan, terutama beras, dan memastikan pasokan pangan bagi masyarakat tetap aman.

Langgeng menyebut dengan adanya kolaborasi dengan Tani Merdeka Indonesia, Bulog optimistis dalam mencapai target swasembada pangan yang telah ditetapkan oleh pemerintah.

Acara tersebut juga dihadiri oleh Wakil Ketua Komisi B DPRD Jawa Timur, Chusni Mubarok. Dalam kesempatan itu, ia menyatakan dukungannya terhadap kerjasama antara Bulog dan Tani Merdeka Indonesia.

Chusni menegaskan kerja sama ini sangat penting dalam mewujudkan ketahanan pangan yang berkelanjutan di Jawa Timur.

“Pencapaian swasembada pangan di Jawa Timur menjadi prioritas utama, dan kerjasama ini merupakan langkah positif untuk memastikan bahwa petani mendapatkan harga yang adil dan hasil panennya dapat terserap dengan baik. Kami dari DPRD Jatim akan terus mendukung upaya-upaya seperti ini agar target swasembada pangan bisa tercapai dengan optimal,” kata Chusni.

Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Tani Merdeka Indonesia bersama Kantor Wilayah Perum Bulog Jawa Timur resmi menjalin kerja sama strategis pada Minggu (17/3)

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News