Bulog Tagih Piutang ke Pemerintah, Sebegini Besarannya...

Bulog Tagih Piutang ke Pemerintah, Sebegini Besarannya...
Direktur Utama Perum Bulog Budi Waseso berharap pemerintah segera melunasi piutang sebesar Rp 1,2 triliun kepada BUMN tersebut. Foto: Humas Bulog

"Pada 2021 diprediksi beban bunganya mencapai Rp 1,3 triliun," ujar Bagya.

Sementara itu, Bagya mengungkapkan pada 2020 Perum Bulog membukukan penjualan sebesar Rp 27,6 triliun yang terdiri dari penjualan komersil Rp 10,4 triliun dan penjualan beras PSO (public service obligation) sebesar Rp 17,2 triliun.

Namun pada tahun lalu Bulog juga harus membayar bunga sebesar Rp 1,67 triliun, sehingga rugi bersih pada 2020 sebesar Rp 821 miliar.

"Untuk tahun 2021, per 30 April, kami Alhamdulillah bisa bukukan laba Rp 91 miliar," kata Bagya.

Dia menyebut total aset yang dimiliki oleh Bulog sebesar Rp 21,6 triliun. Dari total aset tersebut sebesar Rp 14,5 triliun berupa pinjaman ke bank BUMN yang sudah berwujud stok CBP. (antara/jpnn)

 

Direktur Utama Perum Bulog Budi Waseso berharap pemerintah segera melunasi piutang sebesar Rp 1,2 triliun kepada BUMN tersebut.


Redaktur & Reporter : Elvi Robia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News