Bulu Tangkis Asian Games 2018 Jalani Momen Spiritual

jpnn.com, JAKARTA - Sebagian pebulu tangkis proyeksi Asian Games 2018 akan menjalani pemantapan akhir di Kudus, Jawa Tengah.
Di antaranya adalah Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir dan Ricky Karandasuwardi/Debby Susanto.
Sementara itu, beberapa pebulu tangkis lainnya akan berjibaku di Kejuaraan Dunia 2018 di Nanjing, Tiongkok, 30 Juli-5 Agustus 2018.
“Untuk ke Kudus rencananya awal Agustus. Ini momen spiritual kami menjelang ajang besar yang kami ikuti,” terang pelatih ganda campuran Richard Mainaky di Jakarta, Selasa (24/7).
Sebagaimana diketahui, berlatih di Kudus merupakan tradisi pelatnas menjelang tampil di ajang besar.
Seperti yang terjadi menjelang Olimpiade 2016 silam. Hasilnya, Owi/Butet merebut medali emas bagi Indonesia.
Sementara itu, Kabidbinpres PP PBSI Susi Susanti menjelaskan, pihaknya menyiapkan rencana yang sama untuk sektor lain.
Yakni mengirim skuat Asian Games menjalani persiapan akhir di Kudus.
Sebagian pebulu tangkis proyeksi Asian Games 2018 akan menjalani pemantapan akhir di Kudus, Jawa Tengah.
- PBSI Coba Komposisi Pemain Senior dan Junior di Sudirman Cup 2025
- Ada Kejutan dalam Skuad Indonesia di Sudirman Cup 2025
- Debut Jafar/Felisha di BAC 2025 Diwarnai Kartu Merah hingga Poin Gratis
- Paceklik Gelar di Awal 2025, PBSI Perketat Seleksi Pemain Pelatnas Cipayung
- Aturan Promosi & Degradasi Diubah, Deretan Pemain Ini Berpotensi Terdepak dari Pelatnas Cipayung
- BWF World Tour: Rapor Merah Bulu Tangkis Indonesia, 7 Turnamen 1 Trofi