Bumi Manusia Tayang di Klik Film, Mawar De Jongh: Pas Temani di Rumah
jpnn.com, JAKARTA - Artis Mawar De Jongh mengaku senang film Bumi Manusia yang dibintanginya bisa menemani masyarakat di rumah.
Film yang diangkat dari novel karya maestro Pramoedya Ananta Toer, kini sudah bisa disaksikan di KlikFilm.
“Akhirnya film Bumi Manusia bisa disaksikan kembali oleh banyak orang tanpa harus keluar rumah,” kata Mawar De Jongh.
Ia berharap, kehadiran film Bumi Manusia bisa menghibur lebih banyak orang di tengah pemberlakuan pembatasan sosial berskala besar (PSBB).
“Pas rasanya (ditonton) mengingat situasi saat ini, di mana banyak orang bekerja di rumah,” ungkap Mawar De Jongh.
Film Bumi Manusia sukses mengukir sejarah dalam dunia film Indonesia. Film garapan Hanung Bramantyo ini sukses mendapatkan lebih dari 1,3 juta lebih penonton di bioskop.
Selain film Bumi Manusia, berbagai box office Indonsia lainnya juga hadir di KlikFilm. Dengan hanya Rp 7 ribu, ribuan film bisa ditonton di aplikasi karya anak bangsa ini.(mg7/jpnn)
Artis Mawar De Jongh mengaku senang film Bumi Manusia yang dibintanginya bisa menemani masyarakat di rumah melalui aplikasi KlikFilm.
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh
- AHF Indonesia Dorong Peran Asia dalam WHO Pandemic Agreement
- Mawar De Jongh Hingga Giorgino Abraham Bintangi Series 10 PM
- Jaz Bangga Lagu Bukan Dengan Dia Dapat Sambutan Luar Biasa
- Mawar de Jongh hingga Novia Bachmid Tampilkan Puspa Warni di IKN, Jokowi Semringah
- Mawar de Jongh dan Jaz Ungkap Cerita di Balik Lagu Bukan Dengan Dia
- Bukan Dengan Dia, Kolaborasi Pertama Mawar de Jongh Bareng Jaz