BUMN Butuh Ahli Manajemen dan Jago Kepret

jpnn.com - JAKARTA - Ketua Umum Seknas Jokowi Muhammad Yamin mengapresiasi langkah Presiden Joko Widodo memilih menteri ESDM didasari pada pertimbangan profesionalisme. Menurutnya, presiden jeli dan sangat tepat memilih professional sekaliber Ignasius Jonan.
"Pesan Pak Jokowi sangat jelas dan terang, untuk kementrian ESDM dibutuhkan professional yang sudah teruji rekam jejaknya," ujarnya dalam pernyataannya yang diterima JPNN.com, Senin (21/10).
Menurutnya, Jonan sudah terbuktib memiliki integritas dan tidak bisa dipengaruhi oleh mafia. Karena itu, dia yakin mafia migas yang mulai mengobok-obok Kementerian ESDM pasti bakal dilawan.
Namun, Sekjen Seknas Jokowi Osmar Tanjung menambahkan, jika Presiden Jokowi ingin benar-benar memberantas mafia migas, jangan hanya berhenti sampai pengangkatan menteri dan wakil menteri ESDM.
Melainkan, harus memerintahkan Menteri BUMN Rini Soemarno membersihkan juga perusahaan pelat merah migas dari pengaruh mafia.
"Ibu Rini sebagai pembantu presiden harus melihat rekam jejak para professional lain. Sesuai dengan pidato Presiden sebagaimana maksud dan tujuan diangkatnya Jonan dan Archandra," tambah Osmar.
"Menteri ESDM, menteri BUMN atas perintah presiden dapat mengevaluasi posisi kunci, mengevaluasi kinerja Kementrian ESDM dan BUMN yang bergerak di bidang ESDM," tambahnya.
Ditegaskan, saat yang sama presiden dapat mengevaluasi kembali bekas menteri pada reshuffle jilid 1 dan 2. Karena, di antara menteri yang direshuffle diyakini ada yang salah penempatannya sehingga tidak optimal kerjanya.
JAKARTA - Ketua Umum Seknas Jokowi Muhammad Yamin mengapresiasi langkah Presiden Joko Widodo memilih menteri ESDM didasari pada pertimbangan profesionalisme.
- Ancaman Hukuman Oknum TNI AL Pembunuh Juwita Bisa Bertambah
- Perubahan KUHAP Penting, Tetapi Harus Perhatikan Juga Faktor Ini
- Ketua INTI Tangsel Ajak Masyarakat Teladani Semangat Kebangkitan Kristus
- Setiawan Ichlas Disambut Hangat saat Mudik ke Palembang, Lihat Ada Pak Gubernur
- 165 Ribu Kendaraan Tinggalkan Jabotabek saat Libur Panjang 2025
- ISNU Gelar Fun Walk dan Menanam Satu Juta Pohon untuk Masa Depan Bumi