BUMN Dapat Suntikan Modal Rp 4,5 T
Sabtu, 25 Agustus 2012 – 09:14 WIB

BUMN Dapat Suntikan Modal Rp 4,5 T
JAKARTA - Pemerintah terus mendorong optimalisasi peran Badan Usaha Milik Negara (BUMN). Salah satu caranya dengan menyuntik tambahan modal melalui Penyertaan Modal Negara (PMN) untuk memperkuat bisnis BUMN.
Menteri Keuangan Agus Martowardojo mengatakan, pada 2013 nanti pemerintah berencana menyuntikkan tambahan modal kepada empat BUMN, yakni PT Askrindo, PT Jamkrindo, PT Perusahaan Pengelola Aset (PPA), dan PT Geo Dipa Energi. "Nilai PMN sebesar Rp 4,5 triliun," ujarnya seperti dikutip dari Nota Keuangan RAPBN 2013 kemarin (24/8)."
Baca Juga:
Rinciannya, PT Askrindo dan Perum Jamkrindo akan mendapat tambahan modal sebesar Rp 2 triliun. Adapun PT PPA sebesar Rp 2 triliun dan PT Geo Dipa Energi sebesar Rp 500 miliar. Jika dibandingkan dengan anggaran tahun 2012, maka PMN 2013 nanti turun cukup signifikan.
Sebagai gambaran, dalam APBNP 2012, pemerintah mengalokasikan dana PMN sebesar Rp 8,0 triliun yang diberikan kepada PT Penjaminan Infrastruktur Indonesia, PT Sarana Multi Infrastruktur, PT Askrindo dan Perum Jamkrindo, PT Dirgantara Indonesia, perusahaan penerbit SBSN, serta beberapa BUMN strategis lainnya.
JAKARTA - Pemerintah terus mendorong optimalisasi peran Badan Usaha Milik Negara (BUMN). Salah satu caranya dengan menyuntik tambahan modal melalui
BERITA TERKAIT
- Iwan Sunito Siap Dukung Program 3 Juta Rumah Lewat Kolaborasi Swasta
- Rencana Impor Diklaim Tak Bakal Ganggu Swasembada Pangan Nasional
- Dirut Bank DKI Jamin Dana Nasabah Aman dan Non-tunai KJP Plus Tetap Lancar
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 April 2025, UBS dan Galeri24 Sama Saja
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- 165.466 Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang