BUMN ini Ekspor Komponen Kereta Api ke Amerika dan Mexico
jpnn.com - GRESIK – PT Barata Indonesia melakukan pengiriman ekspor komponen Kereta Api ke dua negara, yaitu Amerika Serikat dan Mexico.
Ekspor itu untuk memenuhi kontrak jangka panjang pada 2011–2021, yang dilakukan perusahaan yang berkantor pusat di Gresik Jawa Timur tersebut dengan Standart Car Truck Company di Illinois Amerika Serikat.
Direktur Utama PT Barata Indonesia Slimy Karim menjelaskan, penjualan ekspor perseroan pertahun sekitar 10 juta USD, atau sekitar 20 persen dari total penjualan.
Untuk memenuhi standart kualitas ekspor, pabrik pengecoran milik PT Barata Indonesia telah memiliki sertifikat AAR (Association of America Railroads), sebagai syarat untuk bisa menembus pasar ekspor ke USA & Canada.
“Kami sedang dalam tahap persiapan akhir dalam rangka realisasi perencanaan investasi yang dibutuhkan untuk merevitalisasi pabrik PT Barata Indonesia, agar siap mendukung ekspor dan program-program yang sedang digalakkan oleh pemerintah," ujar Slimy.
Ke depan, sambung Slimy, penjualan ekspor akan terus ditingkatkan. Salah satunya dengan merehabilitasi dan meningkatkan kapasitas produksi pabrik PT Barata Indonesia. (chi/jpnn)
GRESIK – PT Barata Indonesia melakukan pengiriman ekspor komponen Kereta Api ke dua negara, yaitu Amerika Serikat dan Mexico. Ekspor itu untuk
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Libur Nataru, Pemerintah Bakal Segera Turunkan Harga Tiket Pesawat
- Storm Trade Luncurkan Program Ambassador untuk Influencer dan Advokat Kripto
- SIG & PT Pertamina Lubricants Kembangkan Pelumas Open Gear Dalam Negeri
- Erwin Aksa: Persiapan Rapimnas Kadin 2024 Berjalan Baik dan Sesuai Rencana
- Ruas Falah Dukung MIND ID Mengakselerasi Pembangunan SGAR Mempawah Fase II
- Toshiba Berbagi Tips Menjaga Kebersihan Dispenser