BUMN Ini Siap Kelola Freeport

BUMN Ini Siap Kelola Freeport
Luhut Pandjaitan. Foto: dok.JPNN.com

Selain Inalum, holding pertambangan juga terdiri atas PT Aneka Tambang (Persero) Tbk, Bukit Asam (Persero) Tbk, serta Timah (Persero) Tbk.

Niat pemerintah mengambil alih tambang emas dan tembaga milik Freeport di Grasberg, Papua, semakin kuat.

Bahkan pemerintah sedang mempersiapkan dua Badan Usaha Milik Negara (BUMN) untuk mengelola tambang tersebut.

Kedua BUMN yang dimaksud yaitu PT Indonesia Asahan Aluminium (Inalum) dan PT Aneka Tambang (Antam).

Duet keduanya diharapkan siap mengemban misi demi kepentingan nasional.

"Bisa saja nanti Inalum dengan Antam. Bisa saja nanti Inalum-Antam dengan private sector," ujar Menteri Koordinator Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan di Jakarta, Senin (27/2).

Terkait skema pengelolaan tambangnya, pemerintah masih menggodok sejumlah opsi, termasuk mencaplok divestasi saham Freeport.

Seperti diketahui, ada ketentuan bagi Freeport untuk melepas 51 persen sahamnya.

Direktur Utama PT Indonesia Asahan Aluminium (Persero) Winardi Sunoto menyatakan siap mengambil alih 10,64 persen divestasi saham PT Freeport Indonesia

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News