BUMN Membaik di Bawah Dahlan
Senin, 16 April 2012 – 15:01 WIB

BUMN Membaik di Bawah Dahlan
JAKARTA - Sekretaris Fraksi Partai Amanah Nasional (FPAN) di DPR, Teguh Juwarno, menilai terobosan-terobosan yang dilakukan Dahlan Iskan di kursi Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), sudah sejalan dengan harapan publik. Sebab, Dahlan terus berupaya membawa BUMN bisa profesional, menguntungkan dan jauh dari perahan politisi.
"Yaitu bagaimana menjadikan BUMN perusahaan negara yang kuat, dinamis, lebih mampu beradaptasi dengan perubahan. Bukannya seperti sapi perah terus banyak memakan aset negara, kemudian aset-aset kita hilang," kata Teguh kepada wartawan, Senin (16/4), di Jakarta.
Hal itu diungkapkan Teguh menjawab wartawan soal usulan pengajuan hak interplasi oleh politisi DPR kepada kebijakan Menteri BUMN Dahlan Iskan. Teguh menambahkan, sangat sulit diterima nalar jika BUMN dibiarkan terus merugi.
"Kalau kemudian kita biarkan BUMN yang terus merugi, itu kan tidak masuk akal, aset gede, ada alokasi anggaran negara tapi rugi untuk apa. Kita liat dari kacamata itu," kata Teguh.
JAKARTA - Sekretaris Fraksi Partai Amanah Nasional (FPAN) di DPR, Teguh Juwarno, menilai terobosan-terobosan yang dilakukan Dahlan Iskan di kursi
BERITA TERKAIT
- Hadir dengan Konsep Baru, Startime dan Suunto Re-opening di PIK Avenue
- Jasaraharja Putera Gelar Literasi Keuangan di UIN Suska Pekanbaru
- Komitmen Terhadap SMK3, PCP Tower di SCBD Jakarta Raih Sertifikasi ISO
- Bishoku Culture, Area Kuliner Baru Aeon Mall BSD City yang Elegan dan Berkualitas Tinggi
- Perkuat Ekonomi Rakyat, Kementerian BUMN Gelar Workshop UMKM Naik Kelas
- Bukan Sekadar Aksi Balap, Scooter Prix & Pertamina Mandalika Racing Series Bisa jadi Katalisator Ekonomi