BUMN Siap Gabung Northstar
Untuk Akuisisi Saham Bumi Resources Tbk
Sabtu, 08 November 2008 – 01:53 WIB
JAKARTA – Kemilau saham PT Bumi Resources Tbk (BUMI) belum pudar. Meski Grup Bakrie sudah menjual 35 persen sahamnya ke Northstar Pacific, Badan Usaha Milik Negara (BUMN) belum menyerah. Untuk itu, konsorsium perusahaan pelat merah pun kini siap bergabung dengan Northstar untuk bisa memiliki bagian saham BUMI. Ketika ditanya apakah PT Batu bara Bukit Asam Tbk (PTBA) yang akan maju sebagai lead BUMN, Sofyan tidak membantah. Menurut dia, hal tersebut sudah menjadi public domain. Selain PTBA, BUMN yang dikabarkan siap masuk adalah PT Aneka Tambang (Antam) dan PT Timah. ’’Paling tidak PTBA, tapi mungkin juga BUMN lain akan ikut kalau harganya tepat dan due diligence-nya clean and clear,’’ katanya.
Menteri Negara BUMN Sofyan Djalil mengatakan, pihaknya sudah mendapatkan laporan terkait rencana beberapa BUMN untuk bergabung dengan Northstar. ’’BUMN sudah menyatakan akan ikut dalam konsorsium,’’ ujarnya ketika ditemui di Kantor Kementerian BUMN, Jumat (7/11).
Baca Juga:
Sabtu lalu (1/11), holding Grup Bakrie, PT Bakrie & Brothers Tbk (BNBR) mengumumkan penjualan 35 persen sahamnya di BUMI kepada Northstar Pacific yang masih berafiliasi dengan salah satu private equity fund terbesar di dunia, Texas Pacific Group (TPG). BNBR menjual 6,791 miliar lembar saham senilai USD 1,3 miliar (Rp 13 triliun).
Baca Juga:
JAKARTA – Kemilau saham PT Bumi Resources Tbk (BUMI) belum pudar. Meski Grup Bakrie sudah menjual 35 persen sahamnya ke Northstar Pacific,
BERITA TERKAIT
- Danantara Dinilai Mampu Wujudkan Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen
- Bank Raya Realisasikan Buyback Senilai 22 Juta Lembar Saham Hingga Desember 2024
- Dukung UMKM Berkembang, Jamkrindo Cetak Ahli Penjaminan
- Gebrakan Baru Skincare Lokal dengan Inovasi Sains dan Teknologi
- Begini Capaian 100 Hari Kerja Kementerian BUMN Dalam Mendukung Asta Cita Prabowo-Gibran
- KAI Batalkan 2 Perjalanan Kereta Api Imbas Banjir di Grobogan