Bunda-bunda Perlu Tahu, Menggambar dan Mewarnai Sangat Bermanfaat bagi Anak
jpnn.com, JAKARTA - Pandemi COVID-19 yang telah berjalan selama 4 bulan, membuat anak-anak bosan karena adanya anjuran untuk tetap di rumah saja. Apalagi anak belum bisa memilih aktivitas yang sesuai dengan kemauan atau kebutuhannya.
Untuk itu, perlu dibuatkan skema kegiatan yang bervariasi. Seperti kegiatan sifat kognitif, afektif, sosial, maupun psikomotorik, yang disesuaikan dengan usia anak.
Psikolog Perkembangan Universitas Gadjah Mada, Dr.Aisah Indati, M.S., Psikolog, mengatakan, kegiatan yang bersifat kognitif bagi anak, misalnya mengingat cerita atau pengalaman yang dulu pernah dilakukan anak.
Sedangkan kegiatan yang mengasah afeksi anak, misalnya menyanyi, menari, ataupun bermain peran bersama orangtuanya.
Sementara kegiatan menggambar dan mewarnai, bermain puzzle, merupakan kegiatan yang bisa memadukan unsur psikomotorik dan sosial.
"Orang tua harus bisa bijak, dengan memilih jenis kegiatan yang sesuai dengan umur dan kebutuhannya, sayangi mereka dimana perhatian itu sangat dibutuhkan dimasa saat ini," kata Indati dalam keterangannya, Jumat (10/7).
Kegiatan menggambar dan mewarnai dipercaya dapat merangsang perkembangan emosional dan sosial.
Ekspresi tentang apa yang sedang dipikirkan maupun rasakan, akan lebih mudah tersalurkan dibandingkan dengan komunikasi verbal.
Kegiatan menggambar dan mewarnai, bermain puzzle, merupakan kegiatan yang bisa memadukan unsur psikomotorik dan sosial.
- Kasus Korupsi Proyek APD Covid-19, KPK Jebloskan Pengusaha Ini ke Sel Tahanan
- Korupsi Insentif Nakes RSUD Palabuhanratu, Polda Jabar Tangkap 3 Tersangka Baru
- Korupsi Pengadaan Masker Covid-19 di NTB, Kerugian Negaranya
- Menkes Sebut Virus Mpox atau Cacar Monyet Tidak Mengkhawatirkan seperti Covid-19
- Jilbab IKN
- Presiden AS Joe Biden Positif Covid-19