Bungkam Deltras, Sriwijaya ke Puncak Lagi
Kamis, 09 Februari 2012 – 09:07 WIB
PALEMBANG-Sriwijaya FC akhir sukses merebut kembali puncak klasemen sementara di Indonesia Super League (ISL) dari Persipura Jaya Pura. Itu lantaran, Laskar Wong Kito (julukan Sriwijaya FC) menang 3-1 (2-1) atas Deltras Sidoarjo, di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, kemarin (8/2). Namun, sebelum menjalani Derby Sumatera, coach kas Hartadi akan melakukan evaluasi terlebih dahulu. Pasalnya, saat melawan Deltras Sidoarjo, banyak celah dan kelengahan yang dilakukan anak asuhnya.
Atas kemenangan ini, Laskar Wong Kito mengoleksi 25 poin dari 12 partai. Unggul 1 poin atas peringkat kedua Persipura dengan donasi 24 poin. "Kami bersyukur sekali mampu merebut kembali puncak klasemen sementara. Ini berkat kerja keras pemain yang selalu menjaga konsentrasi dan ritme permainan," kata pelatih Sriwijaya FC, Kas Hartadi, usai pertandingan kemarin.
Baca Juga:
Untuk terus di puncak klasemen tim juara Piala Indonesia edisi 2009 itu berusaha untuk kembali memetik poin pada laga selanjutnya. Yakni, saat menjalani Derby Sumatera. Melawan PSAP Sigli, Aceh, (16/2), kemudian melawat ke kandang PSMS Medan, (20/2) nanti.
Baca Juga:
PALEMBANG-Sriwijaya FC akhir sukses merebut kembali puncak klasemen sementara di Indonesia Super League (ISL) dari Persipura Jaya Pura. Itu lantaran,
BERITA TERKAIT
- Pernah Bersama di Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo Mendoakan Amorim Sukses di MU
- Hasil Sprint MotoGP Barcelona: Target Pecco Bagnaia Tercapai
- Live Streaming Sprint MotoGP Barcelona: Cek Starting Grid, Rencana Pecco Berhasil
- Hasil Kualifikasi MotoGP Barcelona: Simak Pengakuan Marquez
- Live Streaming Kualifikasi MotoGP Barcelona: Ada yang Tak Percaya Kata Marquez
- Target Kakang Rudianto Bersama Timnas Indonesia di Piala AFF 2024