Bungkusan Bertulis FPI dan Munarman Gegerkan Warga Depok, Isi Masih Misteri
jpnn.com, DEPOK - Benda mencurigakan ditemukan di sebuah warung, Jalan Raya Grogol, Limo, Kota Depok, Minggu (4/4) malam.
Kapolres Metro Depok Kombes Imran Edwin Siregar mengatakan bahwa benda tersebut saat ini sudah dibawa Tim Gegana Polri guna ditindaklanjuti.
Imran juga belum bisa memastikan apakah benda tersebut berbahaya atau tidak.
"Yang bisa (memastikan) membahayakan atau tidak itu Gegana," kata Imran dalam keterangannya, Senin (5/4).
Imran juga mengaku belum mengetahui isi dari benda tersebut.
"Saya enggak bisa memastikan barang itu, tergantung hasil penelitian Gegana. Barangnya dibawa Gegana," ujar Imran.
Diketahui, benda tersebut ditemukan di salah satu warung di Jalan Raya Grogol pada pukul 20.00 WIB.
Benda tersebut terbungkus kertas berwarna putih dan terdapat tulisan "FPI" dan "Munarman". (cr1/jpnn)
Bungkusan mencurigakan ada tulisan FPI dan Munarman ditemukan di sebuah warung, Jalan Raya Grogol, Limo, Kota Depok, Minggu (4/4) malam.
Redaktur & Reporter : Dean Pahrevi
- Politikus Golkar Kritik Supian Suri soal Pengadaan Incinerator Depok
- Aksi 411 di Kawasan Patung Kuda, Lihat Massanya
- FPI Gelar Aksi 411 Tuntut Adili Jokowi dan Pemilik Fufufafa, Begini Penampakannya
- Demo FPI Hari Ini, Pengamat Menduga Agenda Aksi 411 Balas Dendam
- Demo FPI Hari Ini, Tuntutan Reuni Aksi 411 Menyasar Jokowi dan Fufufafa
- Apa yang Sebenarnya Terjadi dengan Kematian Ibu dan Anak di Depok?