Buntut Pencurian Bagasi, AP II Perketat Keamanan di Soetta
jpnn.com - JAKARTA - PT Angkasa Pura II (Persero) selaku pengelola Bandara Soekarno-Hatta (Soetta), Tangerang memperketat pengawasan atas proses penanganan bagasi penumpang. Langkah itu demi menjamin keamanan sebagaimana diamanatkan Undang-Undang (UU) Nomor 1 Tahun 2009 Tentang Penerbangan.
Senior General Manager PT Angkasa Pura II Zulfahmi mengatakan, pembenahan penanganan bagasi dan keamanan di Bandara Soetta dilakukan dengan cara memperketat pemantauan CCTV selama 24 jam. "Kami berupaya agar bisa membantu maskapai dalam penanganan pembobolan bagasi," ujarnya melalui siaran pers, Minggu (3/1).
Dalam rangka itu, PT AP II sengaja menggandeng pihak maskapai. Kasus terakhir yang terungkap adalah tertangkapnya oknum pembobol bagasi penumpang pada November 2015.
Terungkapnya kasus ini berkat koordinasi antara unit pengamatan CCTV, Aviation Security Bandara dan dengan Polres Bandara Soetta.
Menurut Zulfahmi, AP II akan terus berkoordinasi dengan maskapai dan pihak ground handling untuk selalu menyamakan visi dalam meningkatkan pelayanan di bandara internasional tersebut. "Masalah yang dihadapi penumpang pesawat di bandara merupakan tugas kami juga untuk mencarikan solusinya,” pungkasnya.(fab/jpg)
JAKARTA - PT Angkasa Pura II (Persero) selaku pengelola Bandara Soekarno-Hatta (Soetta), Tangerang memperketat pengawasan atas proses penanganan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kapolri Ajak Pemuda Muhammadiyah Berantas Judi Online & Polarisasi Pilkada Serentak
- Penjelasan BKN soal Penentuan Kelulusan PPPK 2024, Honorer K2 Bisa Senang Nih
- Demo di Depan DPD PKS, Ikatan Santri Jakarta Minta Suswono Diadili
- Pemuda Muhamadiyah Harus Siap Hadapi Tantangan Politik Menuju Indonesia Emas 2045
- Kasatreskrim Ditembak Kabag Ops di Sumbar, Kadiv Propam Bilang Begini
- Namanya Dicatut Oknum Wartawan di Sejumlah Daerah, Edi Lemkapi Bakal Lapor Polisi