Bupati Blitar Rijanto Resmi Buka Expo Santripreneur 2019
Kegiatan Expo Santripreneur 2019 di Blitar ini ditujukan untuk mengangkat potensi Kabupaten Blitar ke kancah nasional dan internasional melalui figur pemuda daerah yang potensial dan kreatif.
"Kegiatan ini adalah kegiatan nasional dari Kemenpora yang bekerjasama dengan BIUUS Indonesia. Kali ini di Blitar akan kita selenggarakan tiga hari dengan beberapa rangkaian kegiatan hingga tanggal 22 September 2019. Harapannya kegiatan ini dapat memunculkan pemuda-pemuda atau santri-santri menjadi wirausaha yang handal sampai ke mancanegara," ungkap Anas.
Kegiatan Expo Santripreneur 2019 ini sudah ada 16 provinsi yang datang dari 34 kontingen provinsi santripreneur di Indonesia. Dalam Expo tersebut telah disediakan 50 stand pameran yang diisi dengan produk-produk unggulan para santri di seluruh Indonesia.
"Sampai saat ini ada 16 provinsi yang sudah datang dan mengisi stand. Nantinya 50 stand yang disediakan akan diisi pameran produk-produk kreatif dari para santri di 34 provinsi dan sisanya dari Jawa Timur. Untuk rangkaian acara itu ada macam-macam di antaranya, talkshow, bisnis forum, dan jumat malam ada sholawatan, dan meet and great dengan Kholidi ketika cinta bertasbih," tuntasnya.(dkk/jpnn)
Bupati Blitar Rijanto resmi membuka Expo Santripreneur 2019 di Alun Alun Kanigoro Kabupaten Blitar pada Kamis (19/9).
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad
- Pesan Menpora Dito kepada PBSI di Bawah Kepemimpinan Fadil Imran
- Menpora Dito Lepas Peserta SSEAYP ke-48, Ini Pesan yang Disampaikan!
- Indonesia Siap Jadi Penyelenggara FIBA 3x3 Challengger and Woman Series World Tour 2025
- Sembilan Inorga Ramaikan Jakarta Sport Festival 2024
- Kemenpora Pastikan Pembangunan Kepemudaan Selaras dengan Asta Cita Prabowo-Gibran
- HSP 2024, Menpora Dito Sebut Kemenpora Siap Sebagai Orkestrator Implementasi Perpres No 43 Tahun 2022