Bupati Dhamasraya: Anggaran Daerah Fokus pada Penanganan Covid-19
jpnn.com, JAKARTA - Bupati Dhamasraya Sutan Riska Tuanku Kerajaan mengatakan pemerintah daerah menghadapi masalah ekonomi dan penanganan laju penularan Covid-19.
"Kami fokus ke ekonomi, kesehatannya juga bermasalah. Kami fokus ke kesehatan, ekonomi juga menjadi prioritas bagi kita," kata Sutan dalam program Bicara Kekinian Mencari Solusi (Bikin Risol) yang disiarkan melalui akun JPNN.com di Youtube, Senin (9/8).
Ketua umum Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (Apkasi) itu juga mengaku biaya operasional daerah berkurang sebesar 8 persen karena pemerintah daerah melakukan refocusing anggaran untuk penanganan Covid-19.
Sutan menjelaskan kondisi tersebut juga dialami oleh 416 kabupaten yang tergabung dalam Apkasi.
"Kami mempunyai kondisi yang sama, masalahnya juga sama dengan berbagai macam penduduk," kata Sutan.
Pada kesempatan yang sama, Wakil Ketua Komisi IX DPR RI Melkiades Laka Lena membenarkan adanya pemotongan dana alokasi umum (DAU) sebesar 8 persen.
Dengan begitu, legilator Partai Golkar itu meminta pemerintah daerah untuk berimprovisasi dan lebih kratif dalam menggunakan anggaran yang semakin terbatas itu.
"Kami lihat kalau teman-teman di pemerintah provinsi dan kabupaten/kota di seluruh Indonesia memang butuh improvisasi, kreativitas, dan terobosan," ucap Melki.
Bupati Dhamasraya Sutan Riska pemerintah daerah menghadapi masalah ekonomi dan penanganan laju penularan Covid-19.
- Mendes Yandri Susanto Minta Pemda Petakan Wilayah untuk Memaksimalkan Potensi Desa
- Bea Cukai & Pemda Optimalkan Pemanfaatan DBHCHT untuk Berantas Peredaran Rokok Ilegal
- Horas Maurits Dorong Pemberian Insentif Pemungutan Pajak dan Retribusi Daerah Berbasis Kinerja
- Pemerintah Pusat Gelontorkan Rp 919 Triliun ke Daerah, Mendagri Tekankan Poin Ini
- Peran Pemda & Masyarakat Penting untuk Mencapai Nol Kematian Akibat Dengue 2030
- Anggota DPD RI Ning Lia Bertemu Penjabat Gubernur Jatim untuk Serap Aspirasi untuk Kemajuan Daerah