Bupati Jayapura Optimistis SSA Cetak Pesepak Bola Terbaik Papua
jpnn.com, SENTANI - Bupati Jayapura Mathius Awoitauw secara resmi meluncurkan Sentani Soccer Academy atau SSA di Stadion Barnabas Youwe, Sentani, Minggu.
Bupati Mathius di Sentani, Minggu, mengatakan peluncuran Sentani Soccer Academy merupakan sarana yang sangat bagus dalam mengembangkan bakat dan kemampuan anak-anak usia dini dan pemuda di wilayah tersebut ke depan.
"Peluncuran SSA juga sejalan dengan program pemerintah daerah yang mendorong Kabupaten Jayapura ramah anak di mana salah satunya melalui dunia olahraga," katanya.
Menurut Mathius, peluncuran SSA merupakan perjuangan dari semua Sekolah Sepak Bola (SSB) yang berada wilayah itu sehingga pihaknya akan memfasilitasi untuk proses badan hukum dan Stadion Barnabas Youwe akan menjadi home base dari SSA.
"Kalau ada academy berarti harus ada asrama untuk anak-anak tinggal selain itu sekolah untuk belajar sehingga semua terpusat dan terorganisir tetapi juga secara profesional ini yang nanti akan kami siapkan," ujarnya.
Dia menjelaskan pihaknya berharap dengan peluncuran SSA dapat membangkitkan semangat anak muda dan para pelatih dalam mengembangkan bakat pemain.
"Kami optimis ke depan SSA bisa menghasilkan pemain sepak bola terbaik bagi Tanah Papua dan bisa tampil di semua kompetisi mewakili Papua," katanya lagi.
Dia menambahkan dengan adanya academy maka pengembangan atlet masuk ke tahap semi profesional sehingga pihaknya akan melakukan koordinasi dengan berbagai pihak guna mendukung SSA ke depan.
Bupati Jayapura Mathius Awoitauw secara resmi meluncurkan Sentani Soccer Academy atau SSA di Stadion Barnabas Youwe, Sentani, Minggu.
- Brigpol Enok Tewas Ditembak KKB, Aktivitasnya Sempat Diawasi
- Polda Papua Pecat 26 Polisi Selama 2024, Salah Satunya Sudah Bergabung dengan KKB
- 27 Anggota KKB Tewas Sepanjang 2024
- Irjen Patrige: ada 267 Orang Meninggal di Jalan Raya
- Sebanyak 990 Personel Naik Pangkat di Polda Papua, ada 14 Kombes
- Kunjungi Merauke, Mentrans Iftitah Sulaiman Sampaikan Pesan Prabowo untuk Papua