Bupati Jember Minta Kiai Bantu Kerja Bea Cukai
jpnn.com, JEMBER - Bupati Jember Hj.Faida menyambut baik dibangunnya gedung Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai (KPPBC) di wilayah yang dipimpinnya.
Ini disampaikan Faida saat menghadiri peresmian KPPBC bersama jajaran Ditjen Bea Cukai di Jember, Jatim pada Jumat (23/11).
"Bea Cukai juga bagian penting. Saya harap ada fungsi sinergisitas yang akan bantu dunia usaha dan masyarakat di Jember," ujar bupati berparas cantik tersebut.
Faida dalam hal ini menggandeng para kiai di Jember untuk membantu Bea Cukai menyampaikan kebijakan dan aturan tentang kepabean dan cukai.
Diakuinya, masyarakat akan lebih mendengar imbauan para kiai dan menaatinya.
"Peran para kiai ini penting. Penegakan hukum di Jember itu gampang. Masyarakat Jember diimbau juga bisa oleh kiai. Kalau sudah tidak bisa diimbau baru itu jadi tugasnya Kapolres dan Dandim," ujar Faida saat menghadiri peresmian gedung KPPBC Jember pada Jumat (23/11).
Faida juga berharap Bea Cukai di Jember bisa bersinergi dengan berbagai pihak untuk mendukung perekonomian. Apalagi, Jember memiliki beberapa industri yang dikembangkan terutama rokok.
"Di Jember ada 11 pabrik rokok dan dua kawasan berikat. Harapannya ini tidak hanya untuk pengawasan tapi juga dibina sebagai aset bersama," pungkas Faida. (flo/jpnn)
Bea Cukai membangun kantor baru KPPBC di Jember untuk mengawasi tiga wilayah kabupaten di Jawa Timur.
Redaktur & Reporter : Natalia
- Sinergi dengan Polri & TNI, Bea Cukai Tingkatkan Pengawasan di 3 Wilayah Ini
- Mantap, 140 Ton Komoditas Pinang Asal Pariaman Diekspor ke Pasar India
- Dukung Industri dalam Negeri, Bea Cukai Beri Izin Fasilitas PLB ke Perusahaan Ini
- Bea Cukai Semarang Serahkan Tersangka dan Barang Bukti Kasus Rokok Ilegal ke Kejaksaan
- Penyelundupan 19,8 Kg Sabu-Sabu dari Tawau Digagalkan, Bea Cukai Ungkap Kronologinya
- Bea Cukai Parepare Musnahkan Barang Ilegal Senilai Lebih Rp 2,25 Miliar, Terbanyak Rokok