Bupati Kobar Siap Bersaksi untuk BW

jpnn.com - BOGOR - Bupati Kotawaringin Barat Ujang Iskandar menyatakan siap menjadi saksi di Bareskrim Polri untuk mantan pengacaranya Bambang Widjojanto. Wakil Ketua KPK tersebut ditangkap penyidik Bareskrim dalam kasus dugaan kesaksian palsu di sengketa pilkada Kotawaringin Barat, pada tahun 2010 lalu yang disidangkan di Mahkamah Konstitusi. Saat itu Bambang menjadi pengacara untuk Ujang dan pasangannya Bambang Purwanto.
"Enggak ada masalah diperiksa. Kita tidak merasa salah," tegas Ujang di kompleks Istana Bogor, Jumat, (23/1).
Ujang pun percaya diri bahwa Bambang tidak bersalah karena salah satu kasus kesaksian palsu yang pernah dituduhkan rivalnya Sugianto-Eko Sumarno pada saksinya telah ditutup. Pasangan itu mencabut laporan kesaksian palsu di Mabes Polri.
Selain itu dia menyatakan tak ada kesalahan yang terjadi selama proses persidangan berlangsung. Untuk membuktikan itu, Ujang juga menyarankan rekaman persidangan di MK dibuka kembali.
"Saya rasa itu semua bisa dibuka rekamannya di MK. Saya rasa begitu," tandas Ujang. (flo/jpnn)
BOGOR - Bupati Kotawaringin Barat Ujang Iskandar menyatakan siap menjadi saksi di Bareskrim Polri untuk mantan pengacaranya Bambang Widjojanto. Wakil
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gaji sebagai Honorer Langsung Dihentikan, tetapi Bikin Senang
- Kasus Viral Ini Harus jadi Pelajaran Seluruh PPPK, Jangan Main-main
- Sidang Dakwaan Mbak Ita, Jaksa KPK Soroti Peran Suaminya sebagai Perantara
- Penyebab Utama Kartu Tes PPPK Tahap 2 Belum Bisa Dicetak, Jangan Panik ya
- Jaksa KPK Tuding Mbak Ita Potong Hak ASN Pemkot Semarang
- Heboh Pengeroyokan di Kantor Polsek, Kapolda Riau Langsung Copot Jabatan Anak Buah