Bupati Kutai Timur dan Istri Ditangkap KPK saat Berada di Hotel

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua KPK (Komisi Pemberantasan Korupsi) Nawawi Pomolango mengungkapkan, pihaknya menangkap Bupati Kutai Timur Ismunandar (IS) beserta istri dalam operasi tangkap tangan (OTT).
Keduanya ditangkap saat berada di sebuah hotel di Jakarta, Kamis (2/7) malam.
"Semalam kita amankan sang bupati beserta istrinya dan seorang kepala Bappeda dari sebuah hotel di Jakarta," kata Nawawi saat dikonfirmasi, Jumat (3/7).
Nawawi menyebut, selain mereka juga diamankan pihak lainnya di Kutai Timur dan Samarinda.
Sebelumnya, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dikabarkan menggelar operasi tangkap tangan alias OTT pada Kamis (3/7) malam.
Ketua KPK Firli Bahuri membenarkan informasi tersebut.
Menurut dia, Deputi Penindakan KPK Brigjen Karyoto tengah menjalankan operasi senyap itu.
"Anggota masih bekerja. Mohoh waktu, ya," kata Firli saat dikonfirmasi. (tan/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
Bupati Kutai Timur Ismunandar dan istrinya ditangkap KPK dalam operasi tangkap tangan alias OTT.
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- Sentil Perlakuan KPK terhadap Agustiani Tio, Hasto: Ini Tidak Manusiawi!
- Maqdir Sebut KPK Bangun Narasi Keliru Soal Peran Hasto dalam Kasus Harun Masiku
- 7 Saksi dari JPU Tak Bisa Buktikan Kesalahan Hasto, Maqdir Bilang Begini
- Demi Uji Klaim Wahyu, Pengacara Hasto Minta Rekaman CCTV Ruang Rokok Bisa Diputar
- Kubu Hasto Minta KPK Buka CCTV Momen di Ruang Merokok yang Diklaim Wahyu Setiawan
- Kalimat Windy Idol Setelah Diperiksa KPK: Rusak Semua!