Bupati Lamongan: Gala Desa Hasilkan Bibit-Bibit Atlet Andal

jpnn.com, LAMONGAN - Ajang Gala Desa 2017 terus melanjutkan rangkaian start di daerah-daerah.
Kali ini, kick off dilakukan di Stadion Surajaya, Deket, Lamongan, Jawa Timur pada Rabu (27/9) sore.
Stadion kebanggaan warga Lamongan itu menjadi pusat pembukaan untuk menampung membeludaknya warga masyarakat dan anak-anak dari beberapa sekolah yang meramaikan pembukaan.
Sebanyak 3.778 masyarakat desa dan murid sekolah memenuhi tengah lapangan Stadion Surajaya.
Bupati Lamongan Fadeli menegaskan bahwa program unggulan Kemenpora ini memang mampu membantu daerah untuk turut melahirkan atlet yang andal.
"Kami berharap dengan program ini masyarakat semakin aktif berolahraga. Di tataran generasi muda semakin gemar berolahraga dan bisa ditemukan bibit atlet dari Lamongan yang bisa menjadi atlet nasional dan internasional," tuturnya dalam acara pembukaan.
Dengan program yang tepat sasaran ini, Fadeli optimistis masyarakat di Indonesia dan Lamongan khususnya, bisa menjalankan gaya hidup berolahraga dengan rutin.
"Harapan pemerintah agar masyarakat membudayakan olahraga bisa tercapai. Selain itu, pembinaan olahraga yang sistematis dari level bawah, bisa berjalan," ungkap dia.
Ajang Gala Desa 2017 terus melanjutkan rangkaian start di daerah-daerah.
- LPDUK Masih Kesulitan Cari Lawan Red Sparks, Ini Penyebabnya
- Pesepakbola Naturalisasi Diusulkan Ikut Pelatihan Lemhanas, Ini Tujuannya
- Wamenpora Minta Olympian Bersinergi Demi Masa Depan Atlet Indonesia
- Dukung Asta Cipta Presiden, Menpora Dito dan Mendes Yandri Perkuat Sinergitas
- Kemenpora Ajak Anak Muda Lebih Peduli Kesehatan, Wujudkan Indonesia Bugar
- Kemenpora dan Garuda TV Siap Jalin Kerja Sama Terkait Program Pemuda dan Olahraga