Bupati Sumenep Percepat Pemulihan Ekonomi lewat Kalender Wisata 2023
jpnn.com, JAKARTA - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep, Jawa Timur (Jatim) Achmad Fauzi mengatakan pihaknya menyiapkan setidaknya 26 agenda wisata sepanjang 2023.
"Ada beberapa subevent dari setiap event tersebut, seperti Sumenep Culture akan ada pameran keris," ungkap Fauzi, saat dihubungi, Jumat (16/12).
Selain itu, kata Bupati Sumenep, ada beberapa kegiatan lainnya adalah fun bike di Pulau Oksigen Gili Iyang, Marathon Beach, wisata budaya, dan festival UMKM.
Berbagai kegiatan yang disiapkan akan memamerkan berbagai potensi yang ada di Sumenep, misalnya bahari, seni dan budaya, sejarah, wisata olahraga, hingga wisata religi.
Menurutnya, untuk melancarkan berbagai agenda untuk pemulihan ekonomi, Pemkab Sumenep akan meluncurkan kalender wisata 2023 pada Sabtu (17/12).
Langkah ini dilakukan usai menetapkan logo ke-754 tahun dengan slogan "Sumenep Menuju Masa Kejayaan".
"Rencananya kami launching besok malam," ucap Bupati Sumenep, Achmad Fauzi.
Namun, rangkaian acara seluruhnya dimulai dari Sabtu pagi. Kegiatan diawali dari senam pagi hingga pameran lebih dari 70 usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM).
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep, Jawa Timur (Jatim) Achmad Fauzi mengatakan pihaknya menyiapkan setidaknya 26 agenda wisata sepanjang 2023.
- Sambut Liburan Nataru, Parapat View Hotel Tawarkan Sensasi Keindahan Danau Toba
- BNI, CIMB Niaga, & CIMB Niaga Finance Salurkan Bantuan kepada Siswa di NTT
- Anak Buah Sri Mulyani Klaim Kondisi Perkonomian Indonesia Tetap Stabil jika PPN 12 Berlaku
- Bisnis Pergudangan Makin Menjanjikan, Simba Lengkapi Fasilitas Substansial
- Aplikasi Jajan Jajanan Lokal jadi Penguat Rantai Pasok Digital Ekraf di Indonesia
- YLKI: Diskon Listrik 50% Beri Manfaat untuk Daya Beli dan Pemulihan Ekonomi Masyarakat