Buronan Ini Akhirnya Diciduk Polisi, Sempat Bikin Heboh di Bandara, Lihat Gayanya

jpnn.com, JAMBI - Polda Jambi meringkus seorang perempuan tersangka kasus penipuan di Bandara Sultan Thaha Jambi pada Sabtu (4/9) sekira pukul 11.00 WIB.
Video penangkapan pelaku berinisial JL tersebut sempat viral di media sosial.
Dirreskrimum Polda Jambi, Kombes Pol Kaswandi membenarkan adanya penangkapan tersebut.
"Benar, itu DPO kami sudah lama, diamankan di Jakarta terus kami bawa ke Jambi, dugaan kasus penipuan, inisial pelaku JL, sudah diamankan," ungkap Kombes Kaswandi.
Kaswandi menambahkan, bahwa JL ini sebelumnya sudah beberapa dipanggil, namun mangkir tidak memenuhi panggilan Ditreskrimum Polda Jambi.
"Sebelumnya sudah kami panggil, namun yang bersangkutan mangkir, akhirnya kami jemput paksa, sekarang akan dilakukan pemeriksaan lebih lanjut," jelasnya.
Sementara itu, GM Bandara Sultan Thaha Saifuddin Jambi, Agus Supriyanto mengatakan bahwa pesawat yang ditumpangi pelaku mendarat sekira pukul 11.00 WIB.
Baca Juga: Mencurigakan, Mobil Innova Tak Bertuan Diperiksa Polisi, Isinya Mengejutkan
Polda Jambi meringkus seorang perempuan tersangka kasus penipuan di Bandara Sultan Thaha Jambi pada Sabtu (4/9) sekira pukul 11.00 WIB.
- Diduga Korupsi APBDes Rp 1,3 Miliar, Eks Kades Kelumpang Buron
- Komplotan Diduga Komunitas LGBT Beraksi di Pekanbaru, Jerat Korban Lewat Aplikasi Kencan
- Waspadai Penipuan Modus Online Shop Fiktif & Petugas Bea Cukai Gadungan, Ingat 3 Hal Ini
- Selebgram Asal Bekasi Ini Diduga Terlibat Investasi Bodong
- Cari Remaja Hilang di Hutan Jambi, Tim SAR Gunakan Drone Thermal
- Jadi Korban Hipnotis, Maria Magdalena Kehilangan Emas Rp 15 Juta