Buronan Kasus Pembunuhan Bos Minyak Kabur ke Pulau Kecil

jpnn.com, JAKARTA - Otak di balik aksi pembunuhan terhadap bos minyak solar asal Jakarta Utara, Herdi Sibolga (45) akhirnya dibekuk. Dia adalah Alex alias AX yang merupakan pesaing bisnis korban.
Wakil Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya AKBP Ade Ary mengatakan, pelaku sempat buron selama 25 hari sebelum akhirnya dibekuk. Ketika ditangkap, Alex berusaha bersembunyi di tempat terpencil.
“Pelaku ditangkap saat akan melanjutkan pelariannya ke Pulau Wetar, Maluku Barat,” kata Ade, Senin (13/8).
Menurut Ade, AX adalah orang yang memerintahkan empat tersangka lainnya, yang lebih dulu ditangkap, membunuh Herdi dengan memberikan imbalan Rp 400 juta.
“Dia (AX) menjanjikan Rp 400 juta apabila berhasil eksekusi. Namun saat ini baru dibayar Rp 30 juta," ujarnya.
Karena ulahnya, AX bakal lama mendekam di balik jeruji besi. Penyidik pun membidikhya dengan Pasal 340 KUHP tentang pembunuhan berencana. (cuy/jpnn)
Polisi menangkap pengusahayang menjadi otak kasus pembunuhan terhadap bos minyak solar asal Jakarta Utara Herdi Sibolga.
Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan
- PN Bandung Tolak Praperadilan Tersangka Pembunuhan Subang
- Bukan Bunuh Diri, Bernard Rivaldo Tewas Dibunuh Gegara Utang Rp 100 Ribu
- Pembunuh di Karimun Menyerahkan Diri Setelah Dikunjungi Keluarga Korban saat Lebaran
- Respons Keluarga Korban Soal Brigadir Ade Kurniawan Dipecat Polri
- Ramai Isu Sidang Kode Etik Brigadir Ade Dibatalkan, Polda Jateng Merespons Begini
- Keluarga Korban Ungkap Proses Uji DNA dalam Kasus Pembunuhan Jurnalis Juwita di Banjarbaru