Bursa Capres 2024 Usulan DPW NasDem, Anies dan Ganjar Mendominasi
jpnn.com, JAKARTA - Rapat Kerja Nasional atau Rakernas NasDem hari ini dimulai dengan agenda sidang penjaringan aspirasi soal nama-nama calon presiden (capres) dari 34 Dewan Pimpinan Wilayah (DPW).
Agenda sidang pada Rakernas NasDem itu digelar secara terbuka. Pembacaan usulan nama Capres 2024 dimulai dari daerah timur.
Pihak Steering Committee (SC) Rakernas NasDem memanggil DPW secara acak.
"Laporan langsung ke meja sidang," ujar Sekretaris SC Rakernas NasDem Willy Aditya di NasDem Tower pada Senin, (13/6).
Berikut daftar bursa Capres 2024 NasDem usulan DPW:
1. DPW Papua: Ganjar Pranowo, Anies Baswedan, Ridwan Kamil, Mathius Awoitauw
2. DPW Sulawesi Tengah: Lestari Moerdijat, Anies Baswedan, Ganjar Pranowo
3. DPW Nusa Tenggara Timur: Ganjar Pranowo, Anies Baswedan, Dudung Abdurrahman, Viktor Laiskodat
Nama Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo mendominasi dalam penjaringan Capres 2024 usulan DPW NasDem saat Rakernas nasDem pada Kamis (16/6).
- Pertemuan RK dengan Prabowo dan Jokowi Jadi Sinyal KIM Plus Tegak Lurus Dukung RIDO
- Golkar DKI: Dari Awal Pak Prabowo & Pak Jokowi Mendukung Ridwan Kamil
- Setelah Makan Bareng Prabowo, Ridwan Kamil Sowan ke Jokowi di Solo
- Minta Polisi Cek HP Pegawai Komdigi Pelindung Situs Judi Online, Sahroni: Bongkar Jaringannya!
- Prabowo dan RK Bertemu Kamis Malam, Pengamat: Gestur Dukungan Politik
- Ada Dukungan KIM Plus kepada Pram-Doel, Golkar Jaksel Solid Memenangkan RIDO