Bursa Ketua MPR: Konon Bamsoet Undang Seluruh Sekretaris Fraksi Makan Siang

jpnn.com, JAKARTA - Bursa kursi ketua MPR masih bergulir panas di Komplek Parlemen, Rabu (2/10). Bambang Soesatyo alias Bamsoet menjadi calon dari Partai Golongan Karya atau Golkar. Namun, Partai Gerakan Indonesia Raya atau Gerindra juga sudah bulat mengusung Ahmad Muzani.
Anggota MPR Fraksi Partai Gerindra Andre Rosiade menuturkan, pihaknya sudah membangun komunikasi untuk memuluskan Muzani menjadi ketua MPR.
"Kalau soal lobi dan komunikasi politik, sampai saat ini kami sudah membangun komunikasi dengan seluruh fraksi di MPR dan tentu juga DPD," kata Andre di Kompleks Parlemen, Jakarta, Rabu (2/10).
Andre tidak mempersoalkan kabar Bambang Soesatyo juga tengah melakukan lobi-lobi dengan partai lain maupun DPD. Andre mengaku sudah mendengar informasi bahwa Bambang mengundang seluruh fraksi untuk makan siang hari ini. "Saya tahu, bahkan saya dengar Pak Bamsoet mengundang seluruh sekretaris fraksi untuk makan siang hari ini," ujarnya.
Menurut Andre, hal itu wajar-wajar saja dan biasa dalam berpolitik. Dia menegaskan komunikasi merupakan hak. Andre menegaskan, Partai Gerindra tetap mengusung Muzani menjadi ketua MPR. "Komunikasi adalah hak. Yang jelas Gerindra konsisten untuk mengusung Pak Muzani," ungkap Andre. (boy/jpnn)
Andre Rosiade mendengar kabar Bamsoet mengundang seluruh sekretaris fraksi di MPR untuk makan siang.
Redaktur & Reporter : Boy
- Ini Respons Ketua MPR Ahmad Muzani soal Usulan 3 April jadi Hari NKRI
- Perkuat Hubungan Dua Negara, Mohsein Saleh Al Badegel Pertemukan Bamsoet & KADIN Saudi
- Bamsoet Prihatin Muruah Pengadilan Rusak Akibat Rentetan Kasus Melibatkan Hakim
- Elite PKS Bertemu Petinggi Gerindra, Terlihat Santai Penuh Kehangatan, Dasco: Silaturahmi
- KPK Pastikan Tak Ada Kendala dalam Penyidikan Tersangka Anggota DPR Anwar Sadat
- Gerindra Happy Kepemimpinan Prabowo Didukung Megawati